Tips Sebelum Pulang Kampung untuk Mahasiswa

Avatar photo

- Redaksi

Selasa, 18 Desember 2018 - 13:55 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

PROFESI-UNM.COM – Tak terasa sebentar lagi libur Natal dan tahun baru. Semua perantau khususnya mahasiswa pasti mau merayakan Natal dan tahun baru bersama keluarga di kampung. Sebelum pulang kampung kita perlu mempersiapkan beberapa hal.

Berikut tips-tips sebelum pulang kampung

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

1. Sebelum mudik, pastikan semua mata kuliah sudah selesai

Memastikan semua mata kuliah sudah selesai dan tinggal menunggu hasil akhir perlu diperhatikan, agar perjalanan teman-teman nyaman. Usahakan memastikan semuanya dengan bertanya langsung pada dosen yang bersangkutan, supaya tidak ada drama ‘katanya-katanya’ saat tiba-tiba dosen menghubungi.

2. Bawa barang perkuliahan yang penting

Bawa barang perkuliahan yang penting, seperti laptop, dan lain sebainya. Tidak ada yang bisa menebak masa depan, siapa tau ada dosen yang berniat memberi tugas tambahan, sebagai pelunas kehadiran teman-teman yang mungkin bolong-bolong, atau sebagai tugas pembuka untuk semester depan. Selain itu juga sebagai jaga-jaga kalau sesuatu tak terduga terjadi di kostnya teman-teman, semisal kebanjiran.

Baca Juga :  Lima Tips Aman Menyambut Tahun Baru

3. Matikan dan cabut perangkat listrik

Pastikan semua sambungan listrik mati, seperti pemanas, dispenser, kipas angin, dan lain-lain. Cek semua bagian yang tersambung dengan listrik sebelum teman-teman berangkat, pastikan semuanya telah mati. Pastikan juga kompor teman-teman sudah mati, dan regulator telah tercopot.

4. Berangkatlah bersama teman jika daerah yang akan kamu lintasi rawan kejahatan

Pulang kampung dengan taman-teman pasti seru dong, selain sebagai pelindung dari kejahatan. Perjalanan teman-teman akan terasa lebih dekat, walau pada kenyataannya jauh banget. Biasanya penjahat akan minder jika melihat jumlah teman-teman banyak, jadi pulang kampung dengan sedikit drama konvoi cukup melindungi teman-teman dari kejahatan.

Baca Juga :  Cegah Dehidrasi Saat Puasa dengan Pola Minum 2-4-2

5. Pamit sama bapak/ibu kost

Pamit baik-baik dengan pemilik kost, kasi tau kalau teman-teman akan pulang kampung dan akan kembali lagi pada tanggal-tanggal yang telah ditentukan. Jangan malu meminta bantuan bapak/ibu kost untuk selalu memperhatikan kost teman-teman, supaya lebih aman.

Itulah beberapa tips dari saya, semoga liburan teman-teman asyik yah, dan semoga kerinduan yang telah bertumpuk didada bisa meluap dimakan oleh pertemuan.

Reporter: Ratu Fathonah Amalia
Sumber: Kompasiana

Berita Terkait

Cegah Dehidrasi Saat Puasa dengan Pola Minum 2-4-2
7 Tools Terbaik untuk Bantu Perkuliahan
Rekomendasi Tempat dengan View Sunset Terbaik di Makassar
Seni Hidup Minimalis: Menemukan Kebahagiaan dalam Kesederhanaan
Es Cendol Dawet Jajanan Tradisional yang Hits di Kalangan Mahasiswa
Mindfulness Sehari-hari: Cara Menghadirkan Kedamaian dalam Kehidupan yang Penuh Kesibukan
Prodi Program Profesi Insinyur UNM Jalin Kerjasama PII Makassar
Merasa Dicurangi, Ichsan Ali Buat Laporan ke Kemendikbud RI
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 22:52 WITA

Cegah Dehidrasi Saat Puasa dengan Pola Minum 2-4-2

Selasa, 12 November 2024 - 02:41 WITA

7 Tools Terbaik untuk Bantu Perkuliahan

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 11:05 WITA

Rekomendasi Tempat dengan View Sunset Terbaik di Makassar

Kamis, 17 Oktober 2024 - 11:31 WITA

Seni Hidup Minimalis: Menemukan Kebahagiaan dalam Kesederhanaan

Senin, 14 Oktober 2024 - 15:17 WITA

Es Cendol Dawet Jajanan Tradisional yang Hits di Kalangan Mahasiswa

Berita Terbaru

Pendidikan Sejarah

Pameran Sejarah Jadi Wadah Edupreneurship dan Wisata

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:21 WITA

Fakultas Psikologi

Tim BKP Fakultas Psikologi Gelar Psikoedukasi Sex Education di PAUD Kartini

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:00 WITA

Himanis

UMKM Fest Wadah Promosi dan Pemberdayaan UMKM Lokal

Rabu, 7 Mei 2025 - 02:27 WITA