Peduli Anak Jalanan, HMPS AP FIS UNM Gelar Baksos

Avatar photo

- Redaksi

Minggu, 25 Oktober 2020 - 13:42 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PROFESI-UNM.COM – Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pendidikan Administrasi Perkantoran (AP) Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Negeri Makassar (UNM) kembali mengadakan Bakti Sosial (Baksos) Batch Oktober. Minggu, (25/10).

Bakti sosial tersebut diselenggarakan di Area Binaan Kerung-kerung KPAJ Makassar dengan mengangkat tema ‘Mengabdi, Peduli dan Bergerak Sebagai Bentuk Kesadaran Terhadap Lingkungan Sosial’ yang dilaksanakan selama 2 hari, yakni pada tanggal 24 hingga 25 Oktober 2020.

Ketua Panitia, Andra mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan selain mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi juga dilakukan untuk mempererat tali silaturahmi.

“Tujuannya untuk mempererat tali silaturahmi dan mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi,” ungkapnya

Dia juga mengatakan kegiatan sosial tersebut merupakan kolaborasi antara HMPS AP FIS UNM dengan Komunitas Peduli Anak Jalanan (KPAJ) Makassar.

Adapun program kerja yang dilaksanakan yakni edukasi tentang pentingnya menjaga kesehatan dimasa pandemi dan beberapa games, “Rangkaian kegiatan untuk bulan ini kebanyakan games edukasi yang targetnya untuk anak jalanan,” katanya.

Baca Juga Berita :  Iqbal Latif Terpilih Jadi Ketua Umum HMPS PTP FT

Terakhir, Dia berharap dengan diadakannya baksos tersebut bisa membawa perubahan dan menambah silaturahmi dengan masyarakat luar, “Harapannya kita bisa membawa suatu perubahan untuk adik yang ada di Area Binaan KPAJ dan jga harapannya ingin menambah silaturahmi dengan masyarakat luar kampus,” harapnya. (*)

*Reporter: Agatoni Buttang/Editor: Anita Nur Fadhilah Halid

Berita Terkait

Syamry Bawa Tiga Isu Strategis Pendidikan, Politik, dan Daerah dalam Rakernas BEM SI 2025
Pembukaan Pekan Ilmiah Nasional 2025, Mengubah Tantangan Menjadi Peluang
Fisika Open Hadir untuk Inspirasi Pelajar 
HMPS IPS Gelar Inaugurasi setelah 10 Tahun Vakum
Mahasiswa KKN-PPL UNM Liliriaja Gelar Porseni Se-Kabupaten Soppeng
PMD Hipma Gowa angkat Tema Restorasi
IKBIM Care Bentuk Aksi Sosial Open Donasi untuk Panti Asuhan Mulia Insani
Konapsi 2025 Bukakan Wawasan Mahasiswa Seni tentang Arti Pendidikan dan Kreativitas
Berita ini 134 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 01:09 WITA

Syamry Bawa Tiga Isu Strategis Pendidikan, Politik, dan Daerah dalam Rakernas BEM SI 2025

Jumat, 14 November 2025 - 20:08 WITA

Pembukaan Pekan Ilmiah Nasional 2025, Mengubah Tantangan Menjadi Peluang

Sabtu, 8 November 2025 - 08:24 WITA

Fisika Open Hadir untuk Inspirasi Pelajar 

Sabtu, 8 November 2025 - 00:07 WITA

HMPS IPS Gelar Inaugurasi setelah 10 Tahun Vakum

Jumat, 7 November 2025 - 20:14 WITA

Mahasiswa KKN-PPL UNM Liliriaja Gelar Porseni Se-Kabupaten Soppeng

Berita Terbaru

Potret ketua panitia dalam menyampaikan sambutannya, (Dok. Profesi)

Tak Berkategori

Inaugurasi Angkatan 2024 IPA Bukan Sekadar Pengukuhan, tetapi Soal Proses

Selasa, 25 Nov 2025 - 20:38 WITA

Potret Satriani saat Wisuda, (Foto: Ist.)

wisudawan terbaik

Mahasiswi Asal Maros Masuk Kategori Mahasiswa Inspiratif dengan IPK 3,93

Selasa, 25 Nov 2025 - 20:32 WITA

Potret Andi Dio Nurul Awalia Wisudawan Terbaik Fakultas Teknik Periode November (Foto: Ist)

wisudawan terbaik

Andi Dio Nurul Awalia, Wisudawan Terbaik Fakultas Teknik UNM

Selasa, 25 Nov 2025 - 20:28 WITA

Potret wisudawan tebaik doktor Bersama kedua orangtuanya (Foto:Ist)

wisudawan terbaik

UNM Kukuhkan Wisudawan Terbaik Program Doktor

Selasa, 25 Nov 2025 - 20:25 WITA