PROFESI-UNM.COM – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Universitas Negeri Makassar (UNM) kukuhkan 135 mahasiswa angkatan 2017 lewat Inaugurasi Algor17ma “Masquerade”. Acara tersebut berlangsung di Gedung PKK/Darma Wanita Kota Makassar, Kamis (11/10).
Acara tersebut mengusung tema “Infinite Possibillities of Mathematics, Give Them a Mask and They Will Tell You The Truth”.
Ketua Panitia, Fitriadi Ramadhan mengatakan, Inaugurasi kali ini mengusung konsep castle atau kerjaan, Masquerade. Adapun rangkaian kegiatannya yaitu, drama musikal, tari kreasi, tari lima etnis, paduan suara, perkusi, serta musikalisasi puisi.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami berupaya menampilkan pementasan seni kerajaan Eropa dengan budaya dari Indonesia, yakni Makassar,” katanya.
Sementara Ketua Umum HMJ Matematika, Zaenal mengharapkan, dengan adanya kegiatan tersebut dapat membangun ikatan emosional antar mahasiswa angkatan 2017.
“Agar mahasiswa bisa menunjukkan ide-ide kreatif dan inovatif dalam pertunjukan pengukuhannya,” harapnya. (*)
*Reporter: Ulil Afiah Az-zakiyah