PROFESI-UNM.COM– Apresiasi Komunitas Seni dan Sastra (Aksara) Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan pentas sosialisasi (Pensos). Acara tersebut berlangsung di depan ruangan HL-103 dan disaksikan langsung oleh para mahasiswa FIP, Rabu (5/12).
Gita Senja Sari selaku Ketua Panitia mengatakan, acara ini merupakan bagian publikasi perekrutan anggota baru Aksara. “kami mengadakan pentas sosialisasi ini untuk memanggil mahasiswa yang belum mendaftar bergabung bersama kami di Aksara, khususnya yang memiliki bakat dalam bidang kesenian,” kata dia.
Acara ini dimeriahkan dengan berbagai rangkain acara, diantaranya musik, tari tradisional, musikalisasi puisi, serta drama. “Mahasiswa FIP antusias mengikuti jalannya acara,” lanjut Gita.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Mahasiswa angkatan 2017 ini berharap, kegiatan perekrutan anggota baru ini berjalan dengan lancar sehingga kedepanya mampu membawa Aksara FIP UNM lebih baik lagi.
“Semoga segalanya lancar dan banyak yang tertarik untuk bergabung bersama kami,” harapnya.
*Reporter: Arwinda Al Muntaz