Tingkatkan Sinergi Antar Anggota, KPRI UNM Adakan Rapat Evaluasi Tahunan

Avatar photo

- Redaksi

Rabu, 22 Februari 2017 - 20:45 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Prosesi Rapat Anggota Tahunan XXXIV yang diadakan Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Universitas Negeri Makassar (UNM) yang  dihelat di Ballroom Lt. 2 Menara Pinisi, Rabu (22/2). (Foto: Resa-Profesi)
Prosesi Rapat Anggota Tahunan XXXIV yang diadakan Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Universitas Negeri Makassar (UNM) yang dihelat di Ballroom Lt. 2 Menara Pinisi, Rabu (22/2). (Foto: Resa-Profesi)

PROFESI-UNM.COM – Demi meningkatkan sinergi dan kinerja antar anggota, Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan rapat anggota tahunan XXXIV. Acara ini dihelat di Ballroom lantai 2 Menara Pinisi. Rabu (22/2).

Ketua Koperasi UNM, Muhammad Ibrahim mengatakan, rapat bertujuan untuk mengevaluasi kinerja koperasi selama kurun waktu tahun 2016. Selain itu, mempererat silahturahmi antara anggota.

“Rapat tadi bertujuan untuk evaluasi selama satu tahun terakhir, ini sudah setiap tahun dilakukan dan menjadi kewajiban kami. Tadi dihadiri anggota sebanyak 1482 yang terdiri dari dosen, pegawai dan karyawan baik yang masih kerja dan sudah pensiun,”katanya.

Lebih lanjut, Ia menambahkan kinerja koperasi unm selama kurun 2008 sampai saat ini sudah sangat berkembang. Jika 2008 aset koperasi hanya 20 milyar, tahun ini asetnya sudah mencapai 60 milyar.

“Pendapatan kita selama satu tahun sebanyak 11,7 milyar. Total aset kita mencapai 80 milyar termasuk usaha bergerak dan tidak bergerak. Tahun 2018 kita targetkan 100 milyar.”tambahnya.

Pencapaian koperasi tidak lepas dari komitmen pengurus yang bekerja dengan target yang telah ditentukan. “Keberhasilan iti tidak lepas dari komitmen yang kita jaga. Dalam bekerja pun saya memandang semua karyawan itu sama,”ujarnya.

Baca Juga :  Hamdan Juhannis: Keberhasilan Dihasilkan Oleh Semangat

Meskipun begitu, Ibrahim pun meminta kepada pihak UNM agar dibuatkan kebijakan tentang sivitas akademika wajib membeli di koperasi UNM.

“Kendala kita selama ini, dosen, mahasiswa dan pihak UNM belum secara total membeli produk dan jasa yang dimiliki koperasi. Jadi kedepan saya harap pihak rektorat bisa menjembatani masalah ini. Kan koperasi selama ini sudah banyak membantu sivitas,”pintanya. (*)


*Reporter: Resa Saputra

Berita Terkait

Top Satu Pilmapres Beberkan Rahasia Terpilih
Evaluasi Kinerja dan Peluang Kerja Sama KPRI UNM
Mahasiswa Sebut Perpustakaan UNM Sangat Nyaman untuk Belajar
UNM Gelar Pengukuhan Tiga Guru Besar
Tim PKM FMIPA Gelar Pelatihan Pembuatan Lembar Kerja Fisika
Icshan Ali Deteksi Indikasi Manipulasi Pemilihan Rektor 2024
Rektor UNM Imbau Pejabat Baru Harus Lebih Baik
Rektor Lantik 144 ASN di Lingkup UNM
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 2 Mei 2025 - 23:21 WITA

Top Satu Pilmapres Beberkan Rahasia Terpilih

Jumat, 14 Maret 2025 - 22:53 WITA

Evaluasi Kinerja dan Peluang Kerja Sama KPRI UNM

Minggu, 15 Desember 2024 - 23:58 WITA

Mahasiswa Sebut Perpustakaan UNM Sangat Nyaman untuk Belajar

Sabtu, 27 Juli 2024 - 19:39 WITA

UNM Gelar Pengukuhan Tiga Guru Besar

Sabtu, 1 Juni 2024 - 16:22 WITA

Tim PKM FMIPA Gelar Pelatihan Pembuatan Lembar Kerja Fisika

Berita Terbaru

Pendidikan Sejarah

Pameran Sejarah Jadi Wadah Edupreneurship dan Wisata

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:21 WITA

Fakultas Psikologi

Tim BKP Fakultas Psikologi Gelar Psikoedukasi Sex Education di PAUD Kartini

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:00 WITA

Himanis

UMKM Fest Wadah Promosi dan Pemberdayaan UMKM Lokal

Rabu, 7 Mei 2025 - 02:27 WITA