PROFESI-UNM.COM – Perhelatan Pekan Ilmiah Nasional (Pimnas) ke-33 segera digelar. Tahun ini, Universitas Negeri Makassar (UNM) berhasil masuk 15 besar Perguruan Tinggi (PT) yang lolos.
UNM ada pada posisi ke-14 dalam daftar PT yang ikut serta di ajang tersebut. Sebanyak 11 tim Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) UNM lolos dan akan mengikuti ajang Pimnas ke-33, 24 hingga 29 November mendatang secara daring.
Ketua Lembaga Penelitan dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) UNM, Bakhrani Rauf mengapresiasi keberhasilan tim PKM tersebut. Menurutnya, perjuangan luar biasa telah diberikan tim UNM dalam persaingan ketat itu.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“PKM UNM lolos didanai 85 judul, setelah tahap evaluasi ke-2 akhirnya UNM lolos 11 tim,” ucapnya.
Guru besar Fakultas Teknik (FT) UNM ini juga menyebut, capaian tim PKM ini tidak terlepas dari motivasi dan dukungan Rektor UNM, Husain Syam. Pun Bakhrani Rauf juga memberi semangat kepada tim PKM UNM untuk memperoleh hasil terbaik di ajang Pimnas ke-33 nantinya.
“Ini tidak terlepas dari dorongan bapak rektor, kita doakan semoga bisa memperoleh medali maksimal dalam ajang Pimnas ke-33,” tandasnya.
UNM berada di urutan ke-14 di bawah perolehan Universitas Riau (Unri) yang juga sama-sama meloloskan 11 tim PKM. (*)
*Reporter: Muhammad Ilham Akbar. B