
PROFESI-UNM.COM – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) EBS Universitas Hasanuddin (Unhas) melakukan kunjungan ke Redaksi Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Profesi Universitas Negeri Makassar (UNM). Kegiatan tersebut berlangsung pada hari ini, Jumat (21/04).
Station Manager EBS Unhas, Nadya Nurlayla mengatakan, maksud dari kunjungannya ke redaksi LPM Profesi, ialah untuk menjalin silaturahmi antar lembaga kemahasiswaan. Sekaligus merupakan kegiatan perkenalan manajemen redaksi bagi magang EBS Unhas.
“Kunjungan ini bisa mempererat hubungan sekaligus untuk silaturahmi,” ujar mahasiswa Jurusan Matematika ini.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Lanjut, ia menuturkan, magang dibawanya perlu mengetahui manajemen setiap kampus yang memiliki radio sebelum mereka memasuki tahap screening. Agar nantinya ketika menjadi pengurus, mereka dapat menjalankan EBS Unhas dengan baik.
“Kami memfasilitasi magang untuk melakukan kunjungan dengan radio kampus sebelum mereka didefenitifkan,” jelasnya.
Dalam kunjungan tersebut, kedua lembaga mahasiswa ini saling berbagi informasi terkait perkembangan dunia broadcasting dan tentang pemberitaan. (*)
*Reporter: Karmila