IKBIM KIP UNM Gelar Pelantikan Pengurus Periode 2025-2026

Avatar photo

- Redaksi

Minggu, 23 Maret 2025 - 01:27 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelantikan IKBIM KIP UNM
Suasana saat pembacaan sumpah pada Pengurus Harian IKBIM KIP UNM, (Foto: Rahmadani)

PROFESI-UNM.COM – Ikatan Keluarga Mahasiswa Bidikmisi (IKBIM) Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah Universitas Negeri Makassar (UNM) resmi melantik pengurus baru untuk periode 2025-2026. Acara pelantikan berlangsung di Ruang Mini Teater Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) UNM pada Sabtu (22/03).

Kegiatan ini diawali dengan tarian Paduppa, diikuti dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an serta menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) oleh Sekertaris Umum IKBIM KIP UNM Aulia Azzahra , dan serah terima jabatan, serta penandatanganan SK.

Yudistiawan Nahkoda Baru Tingkatkan Integritas IKBIM KIP UNM

Dalam kegiatan tersebut, Ketua Umum IKBIM KIP UNM, Yudistiawan, menyampaikan harapannya kepada para pengurus harian yang baru dilantik agar dapat menjunjung tinggi amanah serta menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka dengan baik.

“Semoga teman-teman yang telah disumpah dapat menjunjung tinggi amanah dan kepercayaan serta menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai pengurus harian,” ujarnya.

Ia juga berharap, dengan terpilihnya sebagai Ketua Umum, ia dapat membawa semangat baru bagi pengurus harian dalam membangun organisasi yang berkualitas, penuh loyalitas, dan solidaritas.

Baca Juga Berita :  IKBIM KIP UNM Tutup Kegiatan Ramah Tamah Tools dengan Meriah

“Dengan terpilihnya saya sebagai nahkoda baru, saya ingin membawa semangat baru bagi pengurus harian untuk menciptakan organisasi yang berkualitas, loyal, dan solid,” tambahnya.

Sementara itu, Zulfikri, yang mewakili Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UNM, juga menyampaikan harapannya agar IKBIM KIP UNM dapat menjadi wadah bagi mahasiswa penerima KIP Kuliah untuk mengembangkan kreativitas mereka.

“Semoga IKBIM KIP UNM dapat menjadi tempat bernaung sekaligus wadah bagi para penerima KIP Kuliah dalam mengembangkan kreativitas mereka,” harapnya. (*)

*Reporter: Rahmadani

Berita Terkait

Eksplodiksi 2025 Resmi Dibuka Di Desa Bonto Lojong
Dukung Kampus Berdampak, IKBIM KIP UNM Melaksanakan Pengabdian di Desa Bonto Lojong
HARLAH 14 Tahun IKBIM KIP UNM Satu Keluarga Satu Perjuangan
Pembukaan Kelas PEMIKAT Awal Prestasi Mahasiswa
Anjangsana IKBIM KIP UNM Tempuh Jarak demi Kebersamaan
IKBIM KIP UNM Tingkatkan Kualitas Lembaga Melalui Upgrading
IKBIM Care: Sahur On The Road Berbagi Kebaikan
Yudistiawan Nahkoda Baru Tingkatkan Integritas IKBIM KIP UNM
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 14 Juli 2025 - 10:48 WITA

Eksplodiksi 2025 Resmi Dibuka Di Desa Bonto Lojong

Sabtu, 12 Juli 2025 - 02:19 WITA

Dukung Kampus Berdampak, IKBIM KIP UNM Melaksanakan Pengabdian di Desa Bonto Lojong

Minggu, 29 Juni 2025 - 22:34 WITA

HARLAH 14 Tahun IKBIM KIP UNM Satu Keluarga Satu Perjuangan

Sabtu, 31 Mei 2025 - 21:12 WITA

Pembukaan Kelas PEMIKAT Awal Prestasi Mahasiswa

Sabtu, 24 Mei 2025 - 18:55 WITA

Anjangsana IKBIM KIP UNM Tempuh Jarak demi Kebersamaan

Berita Terbaru

Momen foto bersama peserta DJMTD 2024, (Foto: Dok. Profesi)

DJMTD

Coming Soon! DJMTD 2025 Profesi UNM, Saatnya Jadi Persma

Minggu, 20 Jul 2025 - 11:38 WITA

ilustrasi Seseorang yang bingung pilih kerja dari kemampuan atau sesuai jurusan (Foto:AI)

PROFESI WIKI

Pilih Kerja Sesuai Jurusan atau Kemampuan? Begini Tipsnya!

Sabtu, 19 Jul 2025 - 11:45 WITA

Potret sekelompok orang sedang berkomunikasi, (Foto: Int.)

Opini

Seni Berbicara, Kemampuan Persuasif dalam Berkomunikasi

Jumat, 18 Jul 2025 - 17:13 WITA