Seminar Kepublikan yang digelar oleh Prodi Administrasi Negara yang bertujuan untuk membangun sinergitas antara  dosen dan mahasiswa. Kegiatan tersebut berlangsung di Ballrom Lt.2 Menara Pinisi (29/9). (Foto: Resa Saputra-Profesi)
Seminar Kepublikan yang digelar oleh Prodi Administrasi Negara yang bertujuan untuk membangun sinergitas antara dosen dan mahasiswa. Kegiatan tersebut berlangsung di Ballrom Lt.2 Menara Pinisi (29/9). (Foto: Resa Saputra-Profesi)

PROFESI-UNM.COM – Program Studi (Prodi) Administrasi Negera Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar seminar masalah kepublikan, di Ballroom Lt.2 Menara Pinisi, Kamis (29/9). Seminar ini dosen bertujuan untuk membangun sinergitas antara dosen dan mahasiswa.

Pembantu Dekan Bidang Administrasi Umum (PD II) FIS, Andi Ima Kesuma mengatakan, melalui forum ilmiah ini, mahasiswa dan dosen harus mewujudkan kebersamaan yang solid.

“Dosen dan mahasiswa harus menjalin kerja sama yang baik. Entah itu di lingkungan Prodi, Fakultas maupun Universitas,” katanya saat memberi sambutan sekaligus membuka acara.

Guru Besar Antrolologi ini menambahkan, sinergitas itu sangat diperlukan karena dosen merupakan pelayan mahasiswa.

“Kita adalah pelayan mahasiswa, itu yang mesti dibumikan,” imbaunya.

Sementara itu, Ketua Prodi Administrasi Negara, Muhammad Guntur berharap, kegiatan ini tak hanya sebatas ceremonial saja namun dapat menjadi ajang untuk meningkatkan kegiatan akademik di FIS.

“Semoga Prodi lain juga bisa melakukan hal yang sama, dan saya harap kegiatan ini dapat menjadikan gaung FIS lebih besar lagi,” harapnya.

Kegiatan yang bertemakan “Penguatan Kompetensi Mahasiswa di Bidang Ilmu Administrasi Publik” ini menghadirkan dua pemateri. Diantaranya Andi Ima Kusuma dan Muh Nur Yamin. (*)


*Reporter: Ratna

Komentar Anda

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan