Stand Muskar (Musang Lovers Makassar) pada #OrangeFest4 di Pelataran Menara Pinisi, Minggu (30/10) - (Foto: Faisal Fajar - Profesi)
Stand Muskar (Musang Lovers Makassar) pada #OrangeFest4 di Pelataran Menara Pinisi, Minggu (30/10) – (Foto: Faisal Fajar – Profesi)

PROFESI-UNM.COM – Dalam puncak acara #OrangeFest 4, sebanyak 54 komunitas kreatif Makassar memberikan edukasi kepada pengunjung. Kegiatan yang digelar oleh Program Studi (Prodi) Desain Komunikasi Visual (DKV) Fakultas Seni dan Desain (FSD) Universitas Negeri Makassar (UNM) tersebut digelar di Pelataran Menara Pinisi, Minggu (30/10).

Salah satu komunitas yang turut memeriahkan adalah Muskar (Musang Lovers Makassar). Mereka memberikan edukasi serta ajakan untuk melestarikan musang pada seluruh mahasiswa UNM dan pengunjung yang hadir.

Anggota komunitas Muskar, Dirga mengungkapkan, sebenarnya musang bisa jadi bahan edukasi. “Biasanya musang hanya di nilai sebagai hama tanaman dan ternak, tapi ternyata jinak dan dapat dijadikan hewan peliharan juga jadi edukasi,”ujarnya.

Ia juga mengajak mahasiswa yang hadir untuk ikut serta dalam memelihara hewan musang. “Kami juga mengajak kawan-kawan untuk ikut melestarikan hewan musang, yang merupakan salah satu hewan endemik Indonesia agar tidak punah begitu saja,”kata pria berdarah Makassar ini.

Tak hanya itu, komunitas yang lain tak kalah antusiasnya dalam memamerkan kreatifitas serta produk mereka. Diantaranya Insta Makassar, SiGi Makassar, 1000 Guru SulSel, Kelas Inspirasi, Vektorina Makassar, Hijabers Makassar dan masih banyak lainnya. (*)

*Reporter: Faisal Fajar/*Editor: Citra Jati Utami

Komentar Anda

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan