
PROFESI-UNM.COM – Peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Program Pengalaman Lapangan (PPL) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) dengan tema “Menciptakan Generasi Unggul dalam Berlembaga”. LDKS tersebut dilakukan di SMAN 1 Galesong Utara, Kabupaten Takalar, Minggu (12/11).
Ketua Panitia, Andi Kumalasari mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada siswa tentang dasar-dasar kepemimpinan. Agar kegiatan ekstrakulrikuler siswa bisa ebih terarah.
“Terkhusus lagi bagi mereka yang anak OSIS dan ketua kelas. Karena mereka adalah pemimpin di Sekolah,” katanya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kumalasari berharap, kegiatan yang diikuti oleh 48 siswa ini kedepannya mengaplikasikan materi yang didapatkan. “Semoga pelatihan ini dapat dijadikan acuan bagi siswa dalam berlembaga,” harapnya.
Adapun materi pada LDKS ini yaitu, Kerangka Berpikir oleh Sekretaris Himpunan Mahasiswa Turatea 2012/2013 komisariat UNM, Syarif, Metode persidangan oleh Ketua Umum HMPS Pendidikan Ekonomi UNM 2016/2017, Herman, dan materi terakhir yaitu Kepemimpinan dan Kesekretariatan oleh Ketua Umum HMJ Pendidikan Fisika UNM 2011/2012, Alhmahdi.
Acara ini dibuka langsung oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Galesong Utara, Zainal Abidin. Kegiatan ini juga dihadiri oleh seluruh anggota OSIS SMAN 1 Galut dan ketua kelas setiap kelas di semua angkatan. (*)
*Reporter: Syahru Ramadhan / Editor: Wahyudin