Home / KKN

Mahasiswa KKN PMM UNM 2023 Gelar Pelatihan Hidroponik Rumah Tangga

Avatar photo

- Redaksi

Rabu, 12 Juli 2023 - 22:40 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PROFESI-UNM.COM – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pemberdayaan Masyarakaat oleh Mahasiswa (KKN PMM) tahun 2023 Universitas Negeri Makassar (UNM) Jurusan Matematika dan Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) melakukan pelatihan hidroponik rumah tangga. Kegiatan ini berlangsung di Aula Baruga Desa Pancana, Selasa (11/7).

Pelatihan hidroponik ini mengangkat tema Penguatan Ketahanan Pangan Budidaya Tanaman Sistem Hidroponik di Pesisir Pancana Kabupaten Barru. Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Desa Pancana dan staf jajarannya, Asdar selaku Kepala Dosen Pendamping Lapangan (DPL), Adnan selaku DPL, Suhardi Aldi selaku pemateri, Ketua BPD dan jajarannya, Babinsa Desa Pancana, Kepala Sekolah Desa Pancana, Ketua PKK Desa Pancana, Tokoh Masyarakaat Desa Pancana, tamu undangan, serta seluruh peserta KKN PMM 2023 UNM di Desa Pancana.

Baca Juga :  Tim KKN-T UNM Gelar PORS untuk Eratkan Silaturahmi di Kecamatan Turatea dan Binamu

Kepala DPL, Asdar sekaligus Ketua Jurusan Matematika menyampaikan mekanisme program KKN PMM 2023 UNM. Ia mengatakan ada enam tahapan yang akan dilakukan dalam program tahun ini.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Edukasi melalui pembelajaran dan pelatihan, budi daya yang sasarannya adalah karang taruna dan remaja mesjid, rumah tangga, dan sekolah (pendidik dan peserta didik), monitoring evaluasi pembinaan, kompetisi, pemasaran digital, dan keberlanjutan,” jelasnya.

Baca Juga :  Efektivitas Konseling Kelompok dalam Meningkatkan Kesejahteraan Psikologis

Selain itu, juga diadakan pemberian materi yang terdiri dari budi daya Tanaman Holtikultura di daerah pesisir oleh Adnan dan tata cara membuat Hidroponik oleh Suhardi Aldi serta dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolik untuk hidroponik pipa dari ketua DPL ke Kepala Desa Pancana.

Lebih lanjut, hidroponik sederhana gabus diserahkan dari DPL ke Ketua PKK, Kepala Dusun Pancana, Kepala Dusun Kaworo, dan Kepala Dusun Cenrapole serta hidroponik sederhana botol dari Suhardi Aldi, selaku pemateri ke perwakilan sekolah. (*)

*Reporter: Mujahidah

Berita Terkait

TIM KKN-T UNM Adakan Pemilihan Duta Lingkungan Hidup
Dorong Semangat Wirausaha Masyarakat, Tim KKN-T UNM Gelar Pameran Kewirausahaan
Tim KKN-T UNM Gelar PORS untuk Eratkan Silaturahmi di Kecamatan Turatea dan Binamu
Tim KKN-T UNM Tanamkan Nilai Etika pada Siswa melalui Sosialisasi Pendidikan Karakter
Dampingi Mahasiswa, Andi Aslinda Hadiri Pembukaan KKN Kebangsaan di Ambon
Jadwal Berangkat Mahasiswa KKN PPL Angkatan 28
Sambut Pesta Demokrasi, Mahasiswa KKN Reguler UNM Adakan Sosialisasi Peran Masyarakat
Suasana Pengantaran Mahasiswa KKN PPL Berlangsung Sedih dan Haru
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 20 September 2024 - 21:14 WITA

TIM KKN-T UNM Adakan Pemilihan Duta Lingkungan Hidup

Jumat, 20 September 2024 - 20:56 WITA

Dorong Semangat Wirausaha Masyarakat, Tim KKN-T UNM Gelar Pameran Kewirausahaan

Jumat, 20 September 2024 - 20:48 WITA

Tim KKN-T UNM Gelar PORS untuk Eratkan Silaturahmi di Kecamatan Turatea dan Binamu

Selasa, 3 September 2024 - 16:57 WITA

Tim KKN-T UNM Tanamkan Nilai Etika pada Siswa melalui Sosialisasi Pendidikan Karakter

Senin, 29 Juli 2024 - 23:22 WITA

Dampingi Mahasiswa, Andi Aslinda Hadiri Pembukaan KKN Kebangsaan di Ambon

Berita Terbaru

Pendidikan Sejarah

Pameran Sejarah Jadi Wadah Edupreneurship dan Wisata

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:21 WITA

Fakultas Psikologi

Tim BKP Fakultas Psikologi Gelar Psikoedukasi Sex Education di PAUD Kartini

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:00 WITA

Himanis

UMKM Fest Wadah Promosi dan Pemberdayaan UMKM Lokal

Rabu, 7 Mei 2025 - 02:27 WITA