
PROFESI-UNM.COM– Sivitas akademika Universitas Negeri Makassar (UNM) telah kecurian motor di kampus. Kejadian tersebut berlangsung di depan Perpustakaan Umum kampus Gunung Sari, Selasa (10/7) sekitar pukul 16.00 Wita.
Fitri Amalia selaku korban menjelaskan, motor nya hilang sekitar pukul 16.00 Wita, setelah ia parkir pukul 13.00 Wita
“Saya datang ke perpustakaan sekitar jam 13.00 saya parkir depan perpustakaan, setelah itu saya keluar sekitar jam 16.00 sudah tidak ada,” ungkapnya.
Lanjut, mahasiswa angkatan 2014 sebagai korban kali ini sangat menyayangkan kejadian tersebut. Menurutnya keamanan kampus pencetak guru ini bisa lebih di perketat lagi.
“Harapanku satpam di UNM bisa berkeliling di sekitar parkiran jadi klu ada hal mencurigakan, pun bukan mengenai motor yang kecurian misalnya ada barang seperti HP atau laptop biasanya tertinggal di motor bisa diamankan,” katanya.
Adapun motor yang hilang yakni, Yamaha Soul GT putih dengan nomor kendaraan DD 6073 MP.
[divider][/divider]
Reporter: Ryan Subiakto