ITB Buka Lowongan Tenaga Pendidik, Pendaftaran Hingga 20 Oktober

Avatar photo

- Redaksi

Sabtu, 14 Oktober 2023 - 06:55 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kampus Institut Teknologi Bandung. (Foto: Int.)

PROFESI-UNM.COM – Institut Teknologi Bandung (ITB) membuka lowongan kerja tenaga pendidikan (tendik) tetap. Adapun lowongan yang dibuka untuk 27 formasi, yakni tenaga analis, laboran, dan teknisi. Pendaftaran dibuka hingga 20 Oktober 2023.

Pendaftaran melalui online di laman https://s.id/Rekrutmen-Laboran-ITB-
2023. Berikut persyaratan pendaftarannya.
1. Warga negara Indonesia
2. Berusia paling tinggi 35 tahun 0 bulan 0 hari pada saat melamar
3. Berkelakuan baik
4. Sehat jasmani dan rohani
5. Tidak memiliki ketergantungan terhadap NAPZA (Narkotika, Alkohol, Psikotropika, dan Zat Adiktif Lainnya)
6. Tidak pernah dipidana dengan hukuman penjara berdasarkan putusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap dan/atau tidak sedang menjalani proses hukum
7. Tidak sedang menjalani ikatan dinas/wajib kerja pada suatu institusi negara atau swasta
8. Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai ASN atau pegawai swasta
9. Tidak berkedudukan sebagai ASN atau Calon ASN atau anggota POLRI atau anggota TNI
10. Tidak menjadi anggota dan/atau pengurus partai politik
11. Tidak terlibat politik praktis
12. Tidak menjadi simpatisan dan/atau anggota dan/atau pengurus dari organisasi yang dilarang di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)
13. Berasal dari perguruan tinggi yang terakreditasi minimal Baik Sekali serta program studi yang terakreditasi minimal Baik Sekali
14. Kandidat memiliki prestasi akademik dengan IPK minimal 3,00 untuk lulusan PTN dan IPK minimal 3,25 untuk lulusan PTS
15. Memiliki pengalaman kerja di bidang yang relevan dengan posisi yang dilamar lebih diutamakan

Baca Juga :  Seminar Pendidikan Mendikbud, Ratusan Peserta Padati Ruang Teater Menara Pinisi

Tata cara pendaftaran
1. Surat lamaran dengan mencantumkan kode formasi yang dilamar
2. Daftar Riwayat Hidup/Curriculum Vitae (CV)
3. Dua surat referensi profesional
4. Pindaian transkrip akademik asli
5. Pindaian ijazah asli
6. Pindaian akreditasi perguruan tinggi
7. Pindaian akreditasi program studi
8. Pindaian KTP
9. Pasfoto terbaru berwarna dengan latar belakang putih (ukurang 4×6 cm)
10. Surat keterangan sehat dari fasilitas kesehatan publik
11. Surat keterangan bebas NAPZA dari fasilitas kesehatan publik
12. Surat keterangan kelakuan baik dari kepolisian setempat
13. Surat pernyataan (formular telah disediakan panitia dan dapat diunduh di tautan https://s.id/Surat-Pernyataan-Tendik-Laboran-ITB) yang ditandatangani di atas meterai
14. Lamaran lengkap dikirimkan ke tautan berikut ini: https://s.id/Rekrutmen-Laboran-ITB-2023
15. Pertanyaan mengenai seleksi dapat dikirimkan ke: rekrutmen.itb@itb.ac.id
16. Berkas lamaran dikirimkan paling lambat 20 Oktober 2023 pukul 23.59 WIB

Ketentuan lain-lain
1. Setiap pelamar wajib mematuhi dan mengikuti seluruh ketentuan yang ditetapkan
2. Lamaran yang terlambat tidak akan diterima
3. Lamaran yang tidak lengkap tidak akan diterima
4. Kelalaian dalam membaca pengumuman ini menjadi tanggung jawab pelamar
5. Seluruh tahapan seleksi ini tidak dipungut biaya
6. Pertanyaan mengenai seleksi hanya dapat dikirimkan melalui email: rekrutmen.itb@itb.ac.id
7. Panitia hanya berkomunikasi melalui email resmi di atas.
Pengumuman kelulusan akan diumumkan di laman resmi ITB, www.itb.ac.id. Keputusan Panitia Seleksi Penerimaan Calon Tendik Tetap ITB Tahun 2023 tidak dapat diganggu gugat. Kalian yang tertarik, yuk buruan daftar. (*)

*Reporter: Nur Arrum Suci Katili

Berita Terkait

Wujudkan Pengurus Integritas, IKA UNM Sulselbar Gelar Pengukuhan dan Ramah Tamah
Isu Penghapusan Pegawai Honorer Dari Instansi Pemerintah, Berikut Tanggapan Rektor UNM
WPS Fair 2024 Buka Wawasan Kebebasan Berekspresi
Komunitas Novo Club Buka Pendaftaran Anggota Baru
Simak Cara Pindah Memilih Pemilu 2024
Husain Syam Pastikan Transformasi PTN BH Tidak Pengaruhi Biaya Kuliah
Muh Hamzah Terpilih sebagai Formatur Ketua Umum DPK Kepmi La Pawawoi Bone UNM
Satgas PPKS UNM Edukasi Lembaga Kemahasiswaan soal Kekerasan Seksual
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 22 Februari 2025 - 22:50 WITA

Wujudkan Pengurus Integritas, IKA UNM Sulselbar Gelar Pengukuhan dan Ramah Tamah

Jumat, 6 Desember 2024 - 21:00 WITA

Isu Penghapusan Pegawai Honorer Dari Instansi Pemerintah, Berikut Tanggapan Rektor UNM

Minggu, 20 Oktober 2024 - 14:16 WITA

WPS Fair 2024 Buka Wawasan Kebebasan Berekspresi

Kamis, 18 Januari 2024 - 19:34 WITA

Komunitas Novo Club Buka Pendaftaran Anggota Baru

Senin, 15 Januari 2024 - 00:32 WITA

Simak Cara Pindah Memilih Pemilu 2024

Berita Terbaru

Pendidikan Sejarah

Pameran Sejarah Jadi Wadah Edupreneurship dan Wisata

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:21 WITA

Fakultas Psikologi

Tim BKP Fakultas Psikologi Gelar Psikoedukasi Sex Education di PAUD Kartini

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:00 WITA

Himanis

UMKM Fest Wadah Promosi dan Pemberdayaan UMKM Lokal

Rabu, 7 Mei 2025 - 02:27 WITA