
PROFESI-UNM.COM – Sebanyak 2.006 mahasiswa Universitas Negeri Makassar (UNM) akan mengikuti pelepasan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler angkatan XXXVII dan Terpadu angkatan XV yang dilangsungkan, di Auditorium Amannagappa, Selasa (19/9).
Hal ini diungkapkan Kepala Pusat KKN, Muhammad Rakib ketika ditemui di ruangannya, Senin (18/9).
“Besok akan dilangsungkan pelepasan KKN,” katanya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia melanjutkan pelepasan 2.006 mahasiswa akan dilakukan oleh Rektor UNM, Husain Syam.
“Pak Rektor akan melepas mahasiswa yang akan KKN,”katanya.
Peserta KKN Reguler kali ini berjumlah 569. Sementara itu, untuk KKN Terpadu sebanyak 1.437 orang.
Ia menjelaskan, seperti yang telah dikonfirmasi sebelumnya, akan ada empat kabupaten yang menjadi tempat penempatan KKN terpadu maupun reguler.
“Tempatnya tetap yang empat Kabupaten kemarin,” jelasnya
Ia berharap pada mahasiswa peserta KKN baik reguler maupun terpadu datang tepat waktu.
“30 menit sebelum acara dimulai semuanya sudah harus hadir,” harapnya.
Adapun, lokasi penempatan mahasiswa KKN Terpadu dan Reguler akan dilaksanakan di Kabupaten Jeneponto, Kabupaten Takalar, Kabupate Majene, Kabupaten Polewali Mandar serta Lab School UNM di Kabupaten Pangkep. (*)
*Reporter: Andi Asoka Ulfa