UNM Kukuhkan Wisudawan Terbaik Program Doktor

Avatar photo

- Redaksi

Selasa, 25 November 2025 - 20:25 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Potret wisudawan tebaik doktor Bersama kedua orangtuanya (Foto:Ist)

Potret wisudawan tebaik doktor Bersama kedua orangtuanya (Foto:Ist)

PROFESI-UNM.COM – Universitas Negeri Makassar (UNM) menetapkan salah satu lulusan Program Doktor sebagai wisudawan terbaik yang berlangsung pada Rabu (19/11). Penetapan ini diberikan atas capaian akademik, publikasi ilmiah, serta ketekunan dalam menyelesaikan studi sarjana doctor.

Nasrullah A sebagai wisudawan terbaik doctor menuturkan bahwa perjalanan akademiknya tidak selalu berjalan mulus. Ia harus mendampingi ayahnya, yang mengalami sakit dan menjalani kontrol rutin dari Enrekang ke Parepare setiap bulan.

“Ditengah saya penyelesaian studi, saya mendapat cobaan karena Bapak saya sakit dan saya harus mendampingi beliau berobat setiap sebulan sekali,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Wisudawan Terbaik

Tantangan semakin besar saat ia memasuki masa persiapan ujian disertasi dan promosi. Ia harus kembali melakukan perjalanan panjang untuk mendampingi mertua yang juga menjalani perawatan di RS Primaya Makassar. Meski demikian, ia tetap berupaya menjaga konsultasi akademik bersama pembimbing.

Baca Juga Berita :  Pendaftaran Ulang Mahasiswa Baru Jalur Mandiri UNM 2020

“Di sela-sela mendampingi orang tua dan mertua, saya tetap berusaha konsultasi dengan promotor dan co-promotor,” jelasnya.

Tantangan lain yang ia hadapi adalah proses publikasi akademik. Ia membutuhkan hampir satu tahun untuk menembus jurnal internasional bereputasi Scopus Q2 setelah beberapa kali mendapat penolakan.

“Yang paling berat adalah ketika saya menulis artikel dan mengirim ke jurnal-jurnal internasional. Setelah banyak penolakan, akhirnya bisa terbit di Scopus Q2,” ungkapnya

Ia juga mengalami penundaan ujian promosi karena situasi demonstrasi anarkis yang terjadi di beberapa kota, termasuk Makassar. Namun ia bersyukur karena penundaan tersebut memberi kesempatan untuk kembali mendampingi ayahnya berobat.

Baca Juga Berita :  Riset Pertanyaan Efektif Antarkan Ayra Zalikha Munir Jadi Wisudawan Termuda UNM

“Alhamdulillah, pada 8 September 2025 saya akhirnya dapat melaksanakan ujian promosi tertutup,” tuturnya.

Artikel Nasrullah akhirnya berhasil diterima di Sinta 2, dan memperoleh Hak Kekayaan Intelektual (HKI). Tak hanya itu, ia juga mengembangkan kompetensi tambahan di bidang keuangan melalui pelatihan Zahir hingga mendapatkan gelar ZCP. Menurutnya, semua pencapaian tersebut tidak lepas dari doa orang tua, istri, dan keluarga.

“Saya tidak pernah mengejar predikat lulusan terbaik. Saya hanya berupaya menyelesaikan apa yang sudah saya mulai. Apapun itu, kita semua adalah yang terbaik,” pungkasnya. (*)

*Reporter: Azizah Auliyah

Berita Terkait

Mahasiswi Asal Maros Masuk Kategori Mahasiswa Inspiratif dengan IPK 3,93
Andi Dio Nurul Awalia, Wisudawan Terbaik Fakultas Teknik UNM
UNM Tetapkan Mahasiswi PBI sebagai Wisudawati Magister Terbaik
Lulus dengan IPK 3,93 jadikan Mahasiswa Prodi Manajemen Lulusan Terbaik FEB
Andi Arif Abdillah Resmi Jadi Wisudawan Terbaik FPSI UNM
Wisudawan Terbaik FEB UNM Bagikan Tips Studi dan Organisasi
Riset Pertanyaan Efektif Antarkan Ayra Zalikha Munir Jadi Wisudawan Termuda UNM
Wisudawan Terbaik FIP UNM Bagikan Kisah Perjalanan Akademik
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 25 November 2025 - 20:32 WITA

Mahasiswi Asal Maros Masuk Kategori Mahasiswa Inspiratif dengan IPK 3,93

Selasa, 25 November 2025 - 20:28 WITA

Andi Dio Nurul Awalia, Wisudawan Terbaik Fakultas Teknik UNM

Selasa, 25 November 2025 - 20:25 WITA

UNM Kukuhkan Wisudawan Terbaik Program Doktor

Sabtu, 22 November 2025 - 20:45 WITA

Lulus dengan IPK 3,93 jadikan Mahasiswa Prodi Manajemen Lulusan Terbaik FEB

Sabtu, 22 November 2025 - 20:37 WITA

Andi Arif Abdillah Resmi Jadi Wisudawan Terbaik FPSI UNM

Berita Terbaru

Potret ketua panitia dalam menyampaikan sambutannya, (Dok. Profesi)

Tak Berkategori

Inaugurasi Angkatan 2024 IPA Bukan Sekadar Pengukuhan, tetapi Soal Proses

Selasa, 25 Nov 2025 - 20:38 WITA

Potret Satriani saat Wisuda, (Foto: Ist.)

wisudawan terbaik

Mahasiswi Asal Maros Masuk Kategori Mahasiswa Inspiratif dengan IPK 3,93

Selasa, 25 Nov 2025 - 20:32 WITA

Potret Andi Dio Nurul Awalia Wisudawan Terbaik Fakultas Teknik Periode November (Foto: Ist)

wisudawan terbaik

Andi Dio Nurul Awalia, Wisudawan Terbaik Fakultas Teknik UNM

Selasa, 25 Nov 2025 - 20:28 WITA

Potret wisudawan tebaik doktor Bersama kedua orangtuanya (Foto:Ist)

wisudawan terbaik

UNM Kukuhkan Wisudawan Terbaik Program Doktor

Selasa, 25 Nov 2025 - 20:25 WITA