PROFESI-UNM.COM – Badan Pelaksanaan Sains (BPS) Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar kegiatan Daurah Al-Qur’an dan Sains Competition. Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid Nurul Ilmi UNM, Minggu (27/11).
Kegiatan tersebut mengusung tema “Meraih Prestasi dengan Al-Qur’an”. Ketua panitia, Muhammad Dzuljalalil Ikram mengungkapkan alasan memilih tema tersebut agar dapat menggali pengetahuan lebih dalam mengenai Al-Qur’an.
“Karena dengan kegiatan ini dapat menambah pengetahuan kepada mahasiswa mengenai Al-Qur’an terutama bagi mahasiswa Sains (Study Al-Qur’an Intensif),” ungkapnya.
Lebih lanjut, Ikram sapaannya mengatakan tujuan kegiatan ini agar mahasiswa dapat lebih menggali potensi dalam dirinya. Selain itu, kegiatan ini dihadiri oleh pemateri yaitu Ustadz H. Ardian Kamal yang merupakan alumni King Saud University Arab.
Ikram berharap kegiatan ini dapat terus terlaksana ke depannya. Sehingga, menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan potensi dalam diri mahasiswa.
“Semoga kegiatan ini dapat berlanjut terus-menerus untuk mewadahi mahasiswa untuk belajar Al-Qur’an dengan baik,” ungkapnya.
Beberapa jenis lomba dalam kegiatan ini yaitu tilawah, tartil, hifdzul Qur’an, kuliah tujuh menit (kultum), adzan, desain poster, dan karya tulis ilmiah. Adapun, peserta yang mengikuti kegiatan ini 58 orang. (*)
*Reporter : Jumriani/Editor: Ahmad Husen