
PROFESI-UNM.COM – Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar Monitoring dan Evaluasi (MONEV) 33 Judul Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) secara internal. Kegiatan ini berlangsung di Ballroom Lantai 2 Menara Pinisi, Selasa (18/7).
Pembantu Dekan Bidang Kemahasiswaan (PD III) FT, Bakhrani Rauf sebagai salah satu tim monev internal mengatakan, ini merupakan tahap akhir monev internal untuk mempermantap PKM mahasiswa sebelum melaju pada monev eksternal.
“Sebanyak 33 PKM dari lima bidang akan kita evaluasi kali ini,” katanya saat memberi sambutan dalam acara pembukaan Monitoring dan Evaluasi PKM, Selasa (18/7)
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia pun mengimbau kepada peserta agar memaksimalkan persentasinya. Terlebih lagi dalam presentasi tersebut akan ada pemberian masukan oleh pihak internal.
“Kalau besok itu tidak terlalu banyakmi masukan-masukannya untuk lolos PIMNAS,” imbuhnya.
Dosen Pendidikan Teknik Sipil ini berharap semua tim memaksimalkan persentasinya, agar lebih banyak lagi judul yang lolos ke PIMNAS.
“Mudah-mudahan dari 33 judul ini, minimal 5 lah yang lulus ke PIMNAS. Karena luar biasa juga ini kalau UNM lolos pimnas 5 judul yang selama ini dalam tiga tahun terakhir hanya dua atau tiga judul yang lolos,” harapnya. (*)
*Reporter: Wahyudin