
PROFESI-UNM.COM – Musyawarah Besar (Mubes) Ikatan Alumni (IKA) UNM berlangsung ricuh siang tadi, Sabtu (7/5). Dari pantauan Profesi, peserta Mubes kebanyakan menganggap kepengurusan IKA tak sah.
Pasalnya, kepengurusan yang dipimpin Djaali, Rektor UNJ, sejak tahun 2010 harusnya berakhir sejak 2014 lalu. Sementara Mubes untuk pergantian pengurus baru diselanggarakan tahun 2016 ini.
Ditambah lagi, Djaali sebagai ketua tidak menghadiri perhelatan penting itu. Bahkan Rektor UNM sendiri, Arismunandar juga tidak hadir di tempat dengan alasan sedang melakukan perjalanan ke DKI Jakarta.
Salah satu alumni yang menghadiri mubes, mantan Dekan FSD, Karta Jayadi mengecam kejadian tersebut. “Kepanitiaan ini tidak sah, jelas-jelas kepengurusannya harus berakhir 2014 lalu,” kecamnya.
Musyawarah pun bertambah ricuh dengan teriakan-teriakan peserta lainnya yang sama-sama menganggap kepanitiaan IKA tak sah.
Wasir Thalib saat memimpin sidang bahkan mengusir alumni dengan tidak memberikan hak bicara. “Sebelum saya usir, mohon anda keluar dari sini,” katanya pada salah seorang alumni.
Musyawarah sempat diskorsing dari pukul 18.00 wita hingga pukul 21.00 wita. Kemudian mubes dibuka kembali hingga pukul 22.30 wita. Mubes diskorsing hingga pukul 08.30 Wita. (*)
*Reporter: Mentari Jati Pratiwi