Praktisi media di Makassar saat mengevaluasi karya jurnalistik peserta DJMTD di Taman Nasional Bantimurung, Sabtu (14/10) – (Foto: Nurul – Profesi)

PROFESI-UNM.COM – Peserta Diklat Jurnalistik Mahasiswa Tingkat Dasar (DJMTD) Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Profesi Universitas Negeri Makassar (UNM) mempersentasikan buletin dari hasil investigasi di tiga lokasi, Pantai Losari, Benteng Rotterdam, dan tempat hiburan malam di Jalan Nusantara.

Koordinator seksi acara, Nurul Atika mengatakan, hasil liputan peserta akan dievaluasi sejauh mana mereka memahami materi DJMTD yang dilaksanakan selama dua hari.

“Buletin peserta akan dievaluasi langsung oleh beberapa praktisi media di Makassar,” katanya disela-sela persentasi peserta di Taman Nasionala Bantimurung, Sabtu (14/10).

Mahasisiwa asal Pinrang ini menambahkan, sebelum terjun berwawancara dan menyusun berita peserta diiklat terlebih dahulu dibekali ilmu dasar jurnalistik. “Mereka sudah dibekali materi jurnalistik selama dua hari,” tambahnya.

Sementara itu, Pemimpin Umum LPM Profesi UNM, Resa Saputra berharap, melalui evaluasi ini peserta memliki bekal yang lebih banyak untuk diaplikasikan saat bergabung di Profesi nantinya. “Semoga mereka bisa menjadi wartawan kampus yang profesional,” harapnya. (*)


*Reporter: Wahyudin

Komentar Anda

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan