
PROFESI-UNM.COM – Nurussyariah Hammado resmi dilantik oleh Husain Syam selaku Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM) menjadi Dekan Fakultas Kedokteran UNM. Ia dilantik pada kegiatan Pelantikan dan Serah Terima Jabatan di Lingkungan UNM yang berlangsung di Ballroom Teater Menara Pinisi lantai 3, Senin (19/2).
Nurussyariah telah resmi menjadi Dekan Fakultas Kedokteran UNM yang akan mulai menerima mahasiswa baru tahun ini. Husain Syam selaku rektor UNM menjelaskan bahwa Ia awalnya ingin Nurussyariah menjadi Wakil Dekan (WD) I, akan tetapi melalui diskusi dengan pembinanya yakni Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (Unhas) dan Timnya siap mendampingi Nurussyariah menjadi dekan fakultas kedokteran UNM.
“Awalnya mau kita jadikan WD I, Tapi karena melalui diskusi dengan dekan fakultas kedokteran Unhas Bersama timnya beliau siap mendampingi sepenuhnya,” jelasnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Lebih lanjut, Ia juga mengungkapkan bahwa kemampuan yang dimiliki oleh Nurussyariah menurut para teman-teman yang ada di Unhas tidak lebih dari kemampuan dari yang mereka miliki. Oleh karena itu, Husain Syam memutuskan berikan amanah kepada Nurussyariah menjadi dekan di Fakultas Kedokteran UNM.
“Lebih baik kita menggunakan Sumber Daya Manusia (SDM) kita sendiri dari pada di pinjam-pinjam,” ungkapnya.
Terakhir, Ia berharap kepada Nurussyariah yang telah resmi menjadi dekan Fakultas Kedokteran UNM untuk dapat mengelolah Fakultas kedokteran ini dengan baik. Ia juga berharap semoga Nurussyariah dapat menjalin kerja sama yang baik dengan para timnya untuk memberikan keyakinan kepada masyarakat bahwa fakultas kedokteran UNM memiliki kualitas yang sama dengan Universitas lainnya.
“Kita berharap fakultas kedokteran UNM dapat menunjukan kiprahnya bahwa Fakultas Kedokteran UNM sama kualitasnya dengan Fakultas Kedokteran yang lain,” harapnya (*)
*Reporter: Ayu Amalia