PROFESI-UNM.COM – Aprilia Hapsari, Mahasiswa Program Studi (Prodi) Ilmu Administrasi Negara Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Negeri Makassar (UNM), wakili Indonesia di Forum Asia World Model United Nations (AWMUN). Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh International Global Network (IGN) di Thailand, Sabtu (2/2).
April mengatakan, sangat bahagia dirinya dapat mewakili Indonesia di forum Internasional. Serta, mampu bercengkrama dan bertukar pikiran dengan negara lain.
“Tentu saya sangat ecxited karena ini merupakan pertama kalinya saya mewakili Indonesia ke luar negeri. Serta, saya bisa belajar dan memperdalam ilmu khususnya mengenai bagaimana alur dan suasana sidang PBB itu sendiri,” katanya.
Lanjut, ia mengungkapkan bahwa sebanyak seratus orang dari Indonesia mengikuti forum tersebut, dan empat diantaranya dari Sulawesi Selatan termasuk dirinya. “Di forum ini kita bisa mendapatkan banyak ilmu dan juga relasi,” ungkapnya.
Mahasiswa asal Maros ini berharap, agar setelah mengikuti forum tersebut dirinya bisa menjadi lebih baik lagi. Serta, pemuda Indonesia lainnya juga mampu mengikuti kegiatan seperti ini.
“Untuk teman-teman yang ada di Indonesia tidak perlu takut untuk memulai. Cukup percaya kalian bisa, makan kalian pasti bisa dan tidak perlu menunggu sampai kamu mampu, karena ilmu itu di dapatkan bukan karena mampu tapi karena mau,” harapnya. (*)
*Reporter: Sahrul Anwar/Editor: Ulil Afiah Az-zakiyah