Pihak Birokrasi dan Polisi mengamankan bentrok yang terjadi di kampus UNM Parangtambung, Kamis (15/9) lalu. - (Foto: Muh. Agung Eka - Profesi)
Pihak Birokrasi dan Polisi mengamankan bentrok yang terjadi di kampus UNM Parangtambung, Kamis (15/9) lalu. – (Foto: Muh. Agung Eka – Profesi)

PROFESI-UNM.COM – Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Makassar (UNM) diserang orang tak dikenal. Kejadian tersebut terjadi pukul 6 sore, Senin (19/9).

Saat penyerangan terjadi, terdengar empat kali ledakan di Fakultas yang terletak di sektor Parangtambung tersebut. Sejumlah orang tak dikenal diduga menyerang menggunakan senjata.

Kejadian tersebut menyebabkan mahasiswa yang masih berada di area kampus FT, mengejar pelaku penyerangan.

Mahasiswa dan pihak keamanan melakukan penjagaan dalam FT. Hingga berita ini diturunkan, tidak ada korban saat penyerangan ini terjadi. (*)

*Reporter: Muh. Agung Eka S

Komentar Anda

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan