
PROFESI-UNM.COM – Pengurusan Kartu Rencana Studi (KRS) online Universitas Negeri Makassar (UNM) untuk semester genap akan ditutup. Jadwal bakal berakhir pada hari ini, Jumat (10/2).
Kepala Biro Administrasi, Akademik, dan Kemahasiswaan, Ismail Mukhtar menjelaskan, tak ada toleransi untuk perpanjangan. Mahasiswa diimbau untuk segera melakukan KRS.
“Secepatnya sebelum berakhir,” ujarnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Mereka juga diimbau untuk secepatnya menghubungi Penasihat Akademik (PA) dalam melakukan pengapprovan KRS. Sehingga, dapat dilaporkan secepatnya di operator masing-masing jurusan. (*)
*Reporter: Muh. Agung Eka S