
PROFESI-UNM.COM – Generasi Baru Indonesia (GenBI) Komisariat Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar GenBI Craft Weave Training. Acara ini berlangsung di Inkubator UMKM Kota Makassar, Rabu (4/9).
Program kerja ini diusung oleh Deputi Kewirausahaan sebagai upaya mendukung masyarakat lokal dan UMKM dalam mengembangkan kreativitas anyaman.
Tema kegiatan ini adalah ‘Membangkitkan Anyman Kreatif untuk Kemajuan Lokal Menuju Pasar Global’.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Melalui kegiatan ini, GenBI Komisariat UNM membantu 30 pelaku UMKM Kota Makassar yang hadir sebagai peserta.
Deputi Lingkungan Hidup GenBI Komisariat UNM Gelar Eco Adventure Day
Akmal Faisal selaku Ketua GenBI Komisariat UNM berharap kegiatan ini dapat mendorong ekonomi yang berkelanjutan dan sebagai wujud memberdayakan masyarakat.
“Kami berharap adanya inovasi ekonomi sebagai wujud nyata dalam memberdayakan kreativitas masyarakat lokal dan mendorong inovasi ekonomi yang berkelanjutan,” harapnya.
Lebih lanjut, Josafat Togap Hamonangan selaku Ketua GenBI Wilayah Sulawesi Selatan juga turut menekankan pentingnya kegiatan GenBI Craft Weave Training sebagai upaya mendukung produk lokal agar dapat bersiang di pasar global.
“Pengembangan kreativitas anyaman tidak hanya penting menjaga keberlanjutan, tetapi juga memberdayakan ekonomi lokal dengan produk yang bernilai tambah sehingga dapat bersaing di pasar global,” tuturnya.
Kegiatan ini dimulai dengan sosialisasi QRIS oleh Brand Ambassador UNM, pembuatan karya anyaman, lalu penyerahan hadiah kepada peserta dan ditutup dengan foto bersama. (*)
*Reporter: Ulfa Zahirah Sudirman