Dosen PKK Usung PKM Perawatan Kaki dan Tangan

Avatar photo

- Redaksi

Selasa, 28 Juli 2020 - 06:06 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PROFESI-UNM.COM– Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Makassar (UNM) melakukan Pengabdian Masyarakat melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UNM. Kegiatan ini berlangsung di Desa Kanaungan, Kecamatan Labbakang, Kabupaten Pangkep, Selasa, (28/7).

Mengangkat Judul ‘Perawatan Tangan dan Kaki sebagai Upaya Pencegahan Penularan Covid-19 Bagi Ibu Rumah Tangga di Desa Kanaungan, Kecamatan Labbakang, Kabupaten Pangkep’. PKM ini di usung oleh Rosmiaty dan Andi Nur Maida.

Salah satu tim pengabdi, Rosmiati menuturkan bahwa perawatan diri tidak hanya berfokus terhadap wajah saja, tetapi tangan dan kaki juga butuh perhatian untuk dirawat secara rutin. Perawatan tangan biasa disebut manicure dan perawatan kaki disebut pedicure.

“Manicure dan pedicure tak hanya bisa dilakukan di salon saja dan membutuhkan biaya besa, tetapi bisa juga kita lakukan sendiri di rumah,” tuturnya.

Ia melanjutkan, cara merawat tangan dan kaki dapat dipelajari tekniknya, alat dan bahan yang digunakan juga tidaklah mahal. Selain itu, perawatan tersebut juga merupakan salah satu upaya pencegahan penularan Covid-19.

“Dengan mengetahui keterampilan perawatan tangan dan kaki, Ibu-Ibu tidak perlu lagi datang ke salon disituasi pandemi ini untuk melakukan perawatan, tapi cukup dilakukan sendiri di rumah,” lanjutnya.

Koodinator Pengabdian Masyarakat Terpadu Alimuddin Sa’ban Miru mengatakan, hasil kegiatan ini memberikan manfaat bagi ibu-ibu rumah tangga di Desa Kanaungan karena mereka mendapatkan keterampilan dalam melakukan perawatan tangan dan kaki secara langsung.

Baca Juga :  Jadi Duta Kampus Sulsel, Aliza: Saya Ingin Berikan Prestasi Terakhir Bagi UNM

“Kalau ibu-ibu rajin merawat tangan dan kaki, tentunya tangan dan kaki selalu bersih, halus, lembut dan sehat sehigga terhindar dari virus,” jelasnya.

Sehubungan dengan itu, Ketua LP2M Bakhrani A. Rauf, menuturkan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh tim dosen pengabdi dari LP2M UNM adalah salah satu bentuk dari kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi yakni melakukan Pengabdian Masyarakat untuk membantu masyarakat khususnya ibu-ibu rumah tangga di Desa Kanaungan Kecamatan Labakkang Kabupaten Pangkep.

 “Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat dalam mengembangkan keterampilan (skill) ibu-ibu rumah tangga,” tuturnya.(*)

*Reporter: Ratu F. A.

Berita Terkait

Top Satu Pilmapres Beberkan Rahasia Terpilih
Bangun Personal Branding Lewat ICE Skill Up
Suciana Jadi Wajah Baru FT UNM Sebagai Duta Kampus
Dekan FT Dukung dan Siap Fasilitasi Mahasiswa Berprestasi
Evaluasi Kinerja dan Peluang Kerja Sama KPRI UNM
HIMATIK FT UNM Buka Donasi Korban Kebakaran
Lama Vakum, BEM FT Kembali Dibentuk
HIMATIK Peringati Hari Lahir Keempat Penuh Semangat
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 2 Mei 2025 - 23:21 WITA

Top Satu Pilmapres Beberkan Rahasia Terpilih

Jumat, 25 April 2025 - 14:46 WITA

Bangun Personal Branding Lewat ICE Skill Up

Jumat, 25 April 2025 - 13:59 WITA

Suciana Jadi Wajah Baru FT UNM Sebagai Duta Kampus

Jumat, 18 April 2025 - 23:03 WITA

Dekan FT Dukung dan Siap Fasilitasi Mahasiswa Berprestasi

Jumat, 14 Maret 2025 - 22:53 WITA

Evaluasi Kinerja dan Peluang Kerja Sama KPRI UNM

Berita Terbaru

Pendidikan Sejarah

Pameran Sejarah Jadi Wadah Edupreneurship dan Wisata

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:21 WITA

Fakultas Psikologi

Tim BKP Fakultas Psikologi Gelar Psikoedukasi Sex Education di PAUD Kartini

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:00 WITA

Himanis

UMKM Fest Wadah Promosi dan Pemberdayaan UMKM Lokal

Rabu, 7 Mei 2025 - 02:27 WITA