PROFESI-UNM.COM– Ketua Program Studi (Kaprodi) Pendidikan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum (FIS-H) Universitas Negeri Makassar (UNM) telah menggelar kegiatan bertajuk “dari pameran jadi pemeran” yang dikemas dalam acara Karaeng Fest. Acara ini berlangsung di Lapangan Badminton UNM, Gunung Sari pada (6/5) kemarin.
Karaeng Fest turut menghadirkan 6 tenant dalam serangkaian kegiatannya, yakni Food, Furniture, Fashion, Flok Music dan juga Dance.
Dalam sesi laporan ketua panitia, Garfin mengungkapkan rasa bangganya bisa sampai di titik puncak acara ini, baginya acara ini merupakan hasil perjuangan bersama teman-temannya melalui berbagai proses hingga 3 tahun lamanya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Mahasiswa FISH UNM Tuntut Perbaikan Akademik
“Yang saya banggakan teman-teman saya dari angkatan 2022, teman-teman Rengasdengklok sungguh suatu waktu yang panjang yang telah kita tempuh selama kurang lebih 3 tahun sehingga kita semua bisa sampai ke titik ini dalam pelaksanaan kegiatan pameran ini,” ungkapnya.
Lanjutnya, Ia mengatakan bahwa kegiatan tersebut juga menjadi wadah, batu loncatan bagi mahasiswa untuk melatih kreatifitasnya sebelum menjadi lulusan sarjana yang akan berdampingan dengan berbagai arus perubahan dalam kehidupan bermasyarakat.
“Kegiatan pameran ini merupakan bentuk implementasi dari kreatifitas sehingga nanti dapat menjadi persiapan bagi teman-teman ketika nanti kita semua sudah lulus dan bersosialisasi dengan masyarakat, kita dapat menghadapi bagaimana arus perubahan,” katanya.
Mengakhiri laporannya, Ia berharap agar kegiatan yang telah terlaksana tersebut dapat memberi manfaat dan menjadi wawasan baru bagi para mahasiswa yang turut mengimplementasikan kreatifitas enterpreneurnya dalam acara ini.
“Semoga apa yang kita lakukan hari ini bernilai bermanfaat dan juga menjadi pengetahuan yang baru bagi teman-teman semua pada implementasi Mata Kuliah Enterpreneur Sejarah,” tutupnya. (*)
*Reporter : Florencya Alnisa Christin