Peringati Hari Toleransi, UKM LKIMB UNM Gelar Festival Manekawarna

Avatar photo

- Redaksi

Selasa, 14 November 2023 - 13:56 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Potret Kegiatan Festival Manekawarna pada tahun 2022, (Foto: Ist.)

PROFESI-UNM.UNM – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Lembaga Kajian Ilmiah Mahasiswa Bertakwa (LKIMB) Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar Festival Manekawarna. Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan dalam rangka memperingati Hari Toleransi Internasional.

Kegiatan ini mengusung tema “Memilih Berdamai: Merawat Keberagaman dengan Cinta”. Kegiatan ini memiliki 4 item yaitu Essai, Desain Poster, Pidato dan Video Dokumenter.

Ketua panitia, Steven Sonda mengatakan tujuan dilaksanakan kegiatan ini untuk mengedukasi tentang keberagaman yang ada di Indonesia, serta dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

“Sebagai wadah untuk memahamkan terkait makna toleransi agar dapat diimplementasikan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” ungkapnya.

Terakhir, Mahasiswa angkatan 2021 ini berharap agar seluruh masyarakat Indonesia dapat lebih mengetahui keberagaman dengan saling berbagi cinta agar Indonesia tetap damai. Serta dapat mengimplementasikan setiap makna toleransi dalam kehidupan sehari-hari.

“Kami berharap seluruh elemen masyarakat Indonesia lebih memahami makna toleransi dan mampu untuk mempraktekkannya dalam kehidupan sehari-hari,” harapnya.

Baca Juga Berita :  Catat Jadwal Penting Kalender Akademik UNM Semester Gasal 2023/2024

Berikut adalah timeline kegiatan Festival Manekawarna:
1) 10-23 November 2023
– Pembukaan Pendaftaran
– Pengumpulan Karya
– Sosialisasi
2) 24-25 November 2023
– Perampungan Karya
3) 26-28 November 2023
– Penjurian dan Penilaian Karya
4) 6 Desember 2023
– Pengumuman Lomba
– Penutupan. (*)

*Reporter: Muh. Rifqi Akila Asikin/Editor: Jumriani

Berita Terkait

LKIMB UNM Siap Arungi Tantangan dengan Nahkoda Baru
LKIMB UNM Adakan Dialog Keagamaan dan Perdamaian pada Festival Manekawarna
UKM LKIMB UNM Helat EMPATI National Competition Batch III
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 20 Desember 2024 - 00:12 WITA

LKIMB UNM Siap Arungi Tantangan dengan Nahkoda Baru

Senin, 4 Desember 2023 - 10:37 WITA

LKIMB UNM Adakan Dialog Keagamaan dan Perdamaian pada Festival Manekawarna

Selasa, 14 November 2023 - 13:56 WITA

Peringati Hari Toleransi, UKM LKIMB UNM Gelar Festival Manekawarna

Minggu, 12 November 2023 - 05:34 WITA

UKM LKIMB UNM Helat EMPATI National Competition Batch III

Berita Terbaru

Pendidikan Sejarah

Pameran Sejarah Jadi Wadah Edupreneurship dan Wisata

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:21 WITA

Fakultas Psikologi

Tim BKP Fakultas Psikologi Gelar Psikoedukasi Sex Education di PAUD Kartini

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:00 WITA

Himanis

UMKM Fest Wadah Promosi dan Pemberdayaan UMKM Lokal

Rabu, 7 Mei 2025 - 02:27 WITA