PROFESI-UNM.COM – Nurul Qalam terpilih menjadi ketua Himpunan Mahasiswa Ilmu Administrasi Bisnis (Himanis) Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Universitas Negeri Makassar (FIS-H UNM) periode 2023-2024. Proses pemilihan dilakukan di Taman FIS-H pada, Selasa (22/8).
Qalam, sapaannya mengungkapkan bahwa proses pemilihannya menggunakan pemilu raya. Ia juga mengatakan merasa senang dan bangga. Namun dengan jabatan itu nantinya ia akan memiliki tanggung jawab serta amanah yang akan dia pikul selama menjadi ketua.
“Tentunya yang saya rasakan sekarang ini senang dan bangga dan alhamdulillah,” katanya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Mahasiswa program studi ilmu administrasi bisnis berencana untuk dapat mewadahi serta mendorong mahasiswa agar berprestasi baik dalam hal akademik maupun non akademik. Serta dapat berkolaborasi dengan berbagai organisasi dalam menjalankan agenda maupun program kerja yang akan dilaksanakan.
“Mewadahi dan mendorong mahasiswa ilmu administrasi bisnis berprestasi dalam hal akademik maupun non akademik,” tuturnya.
Mahasiswa angkatan 21 ini berharap agar dapat berkolaborasi dengan berbagai pihak di semua kalangan. Serta dapat menyukseskan periodisasi kepengurusan agar suatu saat nanti dapat meninggalkan kesan yang baik kepada generasi selanjutnya.
“Saya harap bisa berkolaborasi dengan semua pihak dan menyukseskan periodisasi kepengurusan agar nanti dapat meninggalkan hal yang baik pada periode selanjutnya,” harapnya. (*)
*Reporter: Jumriani