
PROFESI-UNM.COM-Mahasiswa Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer (PTIK) Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Makassar (UNM) menciptakan inovasi Surat Tanda Nomor Kendaraan Elektronik (E-STNK).
Ketua tim, Wahyullah mengatakan inovasi ini diciptakan guna untuk mengikuti kegiatan Pekan Kreativitas Mahasiswa (PKM) lima bidang, Senin (2/7).
Pria yang sering di sapa Ullah ini menjelaskan, bahwa inovasinya ini mampu mempersingkat waktu yang dibutuhkan untuk membayar pajak kendaraan.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Inovasi ini mampu mengurangi durasi waktu membayar pajak, soalnya sekarang bisa dilihat banyak orang enggan bayar pajak STNK karna malas ngantri,” jelasnya.
Wahyullah pun menambahkan, inovasi ini dapat mengurangi penggunaan jasa calo dalam pembayaran pajak kendaraan dan juga meminimalisir pemalsuan STNK.
“Inovasi ini bisa buat alur pembayaran pajak lebih simpel, dengan inovasi ini karna sistemnya terkomputerisasi jadi pemalsuan STNK bisa diminimalisir,” tambahnya.
Lanjut, ia pun berharap inovasi yang ia dan timnya ciptakan dapat membantu masyarakat dalam pembayaran pajak kendaraan dengan sistem E-money.
“Kami sangat berharap inovasi ini dapat diimplementasikan dimasyarakat, karna kita ketahui bersama bahwa proses pembayaran pajak STNK yang masih manual seperti sekarang ini terasa kurang efisien,” harapnya. (*)
[divider][/divider]
*Reporter: Irham Nur