Potret Wisudawan Terbaik Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, (Foto: Farah)

PROFESI-UNM.COM – Nurhalisa berhasil menjadi Wisudawan terbaik Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Prodi Statistika. Dia berhasil memperoleh Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,93 dengan masa studi 3 tahun 1 bulan. Dia berasal dari Dompu Nusa Tenggara Barat.

Lisa (sapaannya) mengaku bangga dan bersyukur atas pencapaiaannya sebagai wisudawan terbaik FMIPA, dengan merantau dia bisa memberikan prestasi ini kepada orang tuanya.

“Sangat bersyukur, ortu jauh-jauh datang saya bisa lihat senyum sumringahnya”, ucapnya.

Mahasiswa asal NTB ini juga jelaskan alasan dia mendapat gelar wisudawan terbaik yakni dengan mengikuti program MBKM, terlebuh di jurusannya tidak pernah menyulitkan perkara rekognisi nilai. Hal ini jadi salah satu tips dan cara agar masa studi lebih cepat selesai.

“Kalo untuk tips sebenarnya saya sama seperti kebiasaan mahasiswa lain, namun saya memanfaatkan program MBKM”, jelasnya.

Terakhir, Ia menyampaikan satu hal yang di pegang teguh agar bisa mencapai prestasi sebagai wisudawan terbaik. Mengikuti program MBKM saja tidak cukup tentunya ada hal-hal yang menjadi kebiasaan sehingga dia bisa mencapai prestasi tersebut.

“Yang saya pegang teguh memang awal masuk kuliah bagaimana cara bisa sukses di akademik dan juga balance sama kegiatan luar yang saya ikuti terlebih juga nama ortu selalu saya junjung tinggi,” ucapnya. (*)

*Reporter: Farah Fitria Ramadhani

Komentar Anda

Iklan