PROFESI-UNM.COM – Tiga mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar (UNM) berhasil menyabet juara 3 dalam lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna Provinsi Sulawesi Selatan.
Lomba ini berlangsung di Dinas Pemberdayaan Masyarakat Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) dan penyerahan hadiahnya di Hotel Four Points, Jumat (13/12) kemarin.
Tiga mahasiswa tersebut tergabung dalam tim Bofeecao Tech yang beranggotakan Mudarris dari Jurusan Pendidikan Teknik Elektro
Salahuddin Sheva Maulana dan Muh. Hafiz ma’ruf dari Pendidikan Vokasional Mekatronika.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ketua Tim, Mudarris mengatakan timnya bisa menjadi juara 3 setelah lolos masuk dalam 10 besar lomba ini dan diundang untuk mempresentasikan alat yang telah mereka buat.
“Awalnya kami mengirim proposal ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Sulsel untuk ikut lomba ini. Lalu dari 77 tim yang ada kami bisa masuk 10 besar dan mendemonstrasikan alat kami dan mendapat juara ketiga,” katanya.
Lanjut, Muddaris berharap dengan pencapaiannya ini bisa memotivasi mahasiswa lain untuk bisa berinovasi dalam membuat teknologi tepat guna lainnya.
“Harapan saya setelah mendapat juara 3, kedepannya anak anak millenial dapat membuat inovasi teknologi yang dapat digunakan oleh masyarakat sebagai solusi untuk menjadikan masyarakat mengenal lebih jauh,” harapnya.
Dalam lomba ini, Tim yang dipimpin oleh Muddaris menciptakan alat fermentasi kakao yang diberi nama Bofercao Tech. Menurut muddaris alat ini mampu mendeteksi suhu pada kakao sehingga ketika suhunya terlalu tinggi maka alat ini akan berputar dan membalik kakao yang tadinya berada di bawah jadi ke atas.
*Reporter: Fikri Rahmat Utama