
PROFESI-UNM.COM – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) – Program Pengalaman Lapangan (PPL) Angkatan XV Universitas Negeri Makassar (UNM) posko SMK Negeri Takalar menggelar panggung budaya peringati hari sumpah pemuda ke-28 di Benteng Sanrobone, Kecamatan Sanrobone, Kabupaten Takalar Sabtu (28/10).
Penanggung jawab kegiatan, Unggul Adi Utama mengatakan panggung rakyat yang mengangkat tema “Semangat Pemuda, Budaya Bangsa” digelar untuk membangkitkan semangat pemuda seiring dengan perkembangan budaya daerah.
“Dengan mengangkat tema tersebut, kita harapkan dapat mengangkat jiwa kepemudaan tanpa melupakan adat dan budaya kita,” katanya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Mahasiswa Prodi Pendidikan Teknologi Pertanian ini menambahkan, acara tersebut tak hanya diikuti oleh warga se-Kecamatan namun juga diikuti oleh warga se-Nusantara.
“Acara kita ini bukan hanya diikuti oleh warga masyarakat Sanrobone tapi juga dihadiri oleh teman-teman peserta PPG UNM, ada yang berasal dari Aceh, Palembang, Bandung, Samarinda dan daerah lainnya,” tambahnya.
Sementara itu, Koordinator Sekolah, Musliadi menuturkan kegiatan tersebut merupakan salah satu program kerja mahasiswa KKN-PPL SMK Negeri 3 Takalar bekerjasama dengan pemuda-pemuda Kecamatan Sanrobone.
“Ini merupakan salah satu program kerja kami, bekerja sama dengan pemuda Sanrobone termasuk pemuda lembaga seni Sanrobone Art,” tuturnya.
Adapun, kegiatan tersebut meliputi pembacaan sumpah pemuda, penampilan tarian pakarena, penampilan aru’, pembacaan puisi, pemutaran film “Merdeka atau Mati” dan pengumuman pemenang lomba foto swafoto. (*)
*Reporter: Nurul Charismawaty S