
PROFESI-UNM. COM– Lembaga Dakwah Mahasiswa (LDK Forum Studi Islam (FSI) Raudhatul ‘Ilmi (RI) Universitas Negeri Makassar gelar Kajian Spesial Akhir Tahun dengan mengusung tema yakni “Refleksi Akhir Tahun Miladiah: Bergegas Menuju Perubahan” yang dilaksanakan melalui Zoom Meeting dan siaran langsung kanal YouTube Al-Wasath Media.
Ketua Umum LDK, Muh Amar menyampaikan tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk menambah Ilmu Syar’i dan tsaqafah islamiah dan sebagai momentum muhasabah (evaluasi diri) maka sejalan dari itu, pengurus LDK menghadirkan Ustadz Harman Tajang sehingga di hadiri oleh ratusan orang.
“Kegiatan kali ini kami menghadirkan Ustaz Harman Tajang, Lc. M.H.I yang merupakan Direktur Markaz Imam Malik (MIM) sekaligus kandidat Doktor Qassim University, Kerajaan Arab Saudi (KSA) dengan jumlah peserta yang hadir 230 peserta (76 Peserta laki-laki dan 154 Peserta Perempuan)” tuturnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Lebih lanjut, Harman Tajang juga menyampaikan dalam materi yang di bawakannya agar kaum muslimin tidak ikut serta dalam perayaan tahun baru yang bukan bagian dari tuntunan Rasulullah shallallahu alaihi wassalam dan adapun kegiatan-kegiatan perayaan tahun baru yang secara khusus terdapat maksiat didalamnya apa lagi tidak diisi dengan agenda yang sejalan dengan syariat Allah subhanahu wa ta’ala.
“Perayaan tahun baru bukan bagian dari Islam dan tidak berkaitan dengan kaum Muslimin. Maka kita menyikapinya seperti hari-hari biasanya, tanpa ikut serta merayakan.” tambah Ustadz Harman Tajang.
Kemudian, Ustaz Harman menuturkan bahwa kita tidak boleh menyianyiakan masa muda kita, karena waktu tidak bisa diulang dan penyesalan orang beriman adalah jika ada sedetik waktunya yang terbuang selain karena Allah. Oleh karena itu, mari melepaskan diri kita dari perayaan tersebut dan kita akan mempertanggung jawabkan apa yang kita kerjakan di dunia di hadapan Allah subhanahu wa ta’ala.
“Masa muda harus diisi dengan kegiatan-kegiatan positif, karena semua yang kita lakukan akan dipertanggungjawabkan nantinya.” Ujar Direktur Markaz Imam Malik tersebut.
Terakhir, Amar (Sapaanya) atau selaku Ketua Umum LDK FSI RI UNM juga mengimbau kepada Seluruh Lapisan Mahasiswa dan Terkhusus kepada Pengurus Lembaga Dakwah se-UNM dimanapun berada baik di Kampung ataupun di Makassar, agar kiranya tidak ikut dan terlibat dalam acara-acara perayaan tahun baru.
“Mahasiswa muslim dan khususnya pengurus dewan dakwah sebaiknya tidak mengikuti perayaan tahun baru ini, laksanakan seperti biasa. Dan mari kita renungkan, persiapkan diri kita menjadi lebih baik dengan kualitas ibadah dan amanah di tahun 2024, Insya Allah.” tutupnya (*)
*Reporter: Elma