PROFESI-UNM.COM – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Program Praktik Lapangan (PPL) Terpadu Angkatan XXI Teknologi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar kegiatan LAB Series, dengan tema ‘Labstory Metode Penelitian Kualitatif’ dengan topik pembahasan ‘Mengapa Kualitatif?’.
Kegiatan ini dimulai pukul 09.00 hingga 11.00 WITA, melalui aplikasi Zoom meeting dan live youtube, serta sebanyak 145 orang dari berbagai kalangan turut berpartisipasi, mulai dari mahasiswa, guru, dosen, hingga kalangan umum.
Ketua panitia, Nunung Nurfajri Ainun mengatakan kegiatan ini dilandaskan oleh analisis kebutuhan, serta menyasar mahasiswa untuk mengetahui bagaimana kelebihan metode penelitian kualitatif.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Saat ini sedang banyak yang melaksanakan skripsi, dan penelitian lainnya dengan metode kualitatif, selain itu kegiatan ini bertujuan untuk menambah wawasan maupun pengetahuan mengapa harus memilih kualitatif sebagai metode penelitian yang digunakan,” ungkapnya.
Menurutnya, pelatihan ini berjalan dengan interaktif antara pemateri dan peserta, atas hal ini, Dia berharap agar kegiatan ini dapat bermanfaat dan diaplikasian dalam penelitian.
“Harapannya dapat menambah wawasan dan pengetahuan mengenai metode penelitian kualitatif,” harapnya.
Pelatihan ini tidak dipungut biaya, hanya saja untuk mendapatkan E-Certificate peserta harus membayar kontribusi sebanyak Rp10.000. (*)
*Reporter:NurFiqri Syah/Editor: Fadhil Aqilah