PROFESI-UNM.COM – Himpunan Mahasiswa Mesin (HMM), Fakultas Teknik (FT), Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan Training Advokasi (Travo) periode 2018-2019. Kegiatan ini berlangsung di Rumah Adat Pinrang pada tanggal 20-22 September 2019 di Benteng Somba Opu.
Kegiatan tersebut mengusung tema “Revitalisasi Gerakan Mahasiswa Sebagai Upaya Memaksimalkan Nilai-nilai Advokasi Dalam Bingkai Solidarity Forever”. Sebelumnya kegiatan ini dibuka di Ruang EJ 103, Pendidikan Teknik Mesin (PTM) dan dibuka secara resmi oleh Pembantu Dekan (PD) Bidang Kemahasiswaan, Ahmad Rifqy Asrib, Sabtu (21/09).
Ketua Panitia, Irhamuddin Amma mengatakan kegiatan travo ini yang diadakan khusus untuk mewadahi masyarakat PTM dalam mengembangkan hal-hal yang berhubungan dengan nilai advokasi. Dari kegiatan ini diharapkan mampu menghidupkan kembali pergerakan mahasiswa PTM dalam mengawasi dari kebijakan birokrasi.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kegiatan ini bisa menjadi wadah mahasiswa PTM untuk mengembangkan dan menyalurkan aspirasinya tentang advokasi,” katanya.
Mahasiswa angkatan 2017 ini juga berharap dari kegiatan ini agar pengurus dapat mengimplementasikan dari kegiatan yang didapatkan dari kegiatan ini.
“Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan TRAVO ini, pengurus dapat menambah pengetahuan dan mengimplementasikan apa yang di dapat, terkhusus dalam mengawal kebijakan-kebijakan di jurusan, fakultas maupun universitas dengan tata cara yang baik,” harapnya.
Kegiatan ini diikuti oleh 51 orang peserta yang kemudian diberikan materi-materi dan simulasi mengenai advokasi dalam kegiatan training tersebut. (*)
*Reporter: Dewan Ghiyats Yan Galistan