PROFESI-UNM.COM – Universitas Negeri Makassar (UNM) membuka pendaftaran Kuliah Kerja Nyata (KKN) pada Semester Ganjil Tahun Ajaran 2020/2021 dan pendaftaran KKN Reguler angkatan XLIII dan KKN PPL Terpadu angkatan XXI, akan dimulai pada tanggal 6 Juni 2020 hingga 6 Agustus 2020, Jumat, (3/7).
Adapun persyaratan yang hatus dipenuhi calon peserta KKN adalah sebagai berikut:
- Terdaftar sebagai mahasiswa aktif UNM pada semester yang bersangkutan.
- Sudah melakukan pembayaran UKT untuk semester ganjil 2020/2021
- Telah mengisi KRS dan mengambil mata kuliah KKN untuk KKN Regular
- Telah mengisi KRS dan mengambil Mata Kuliah KKN dan PPL Terpadu
- Mendaftarkan diri sebagai peserta KKN Regular dan KKN PPL Terpadu melalui laman:
kkn.unm.ac.id - Mendownload file form: a. Pengisian biodata peserta KKN disertai foto warna ukuran 4 X 6 cm, b. Surat persetujuan jurusan/prodi, c. Surat pernyataan.
- Telah menempuh minimal 110 sks untuk KKN Reguler dan 120 sks bagi KKN PPL Terpadu.
- Tidak sedang menempuh kegiatan akademik tata muka
- Mahasiswa menyiapkan sendiri jaket KKN sesuai model dan jenis lain yang dipersyaratkan yaitu: Orlando American Drill No. 618.
- Bebas Pembayaran KKN.
- Menyetor berkas yang telah didownload.
- Tidak sedang hamil .
- Sehat jasmani dan rohani. (*)
*Reporter: Murni
Editor: Dewan Ghiyats Yan Galistan
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT