
PROFESI-UNM.COM – Tim Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Universitas Negeri Makassar menggelar Pekan Olahraga dan Seni (PORS) untuk mempererat hubungan antar sesama warga dan antar warga dengan tim KKN UNM.
Kegiatan ini berlangsung pada tanggal 14-19 September 2024 dan diikuti oleh warga dari enam Desa di dua Kelurahan yang ada di Kecamatan Turatea dan Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto.
“Tujuannya, kegiatan ini dapat menjadi ajang untuk mempererat hubungan antarwarga desa/kelurahan, serta antara mahasiswa KKN dengan masyarakat,” ujar Muh. Ramdan, Tim Humas dan Multimedia KKN-T UNM posko 6 Desa Mangepong.
Ramdan menambahkan, tujuan diadakannya PORS ini untuk mewujudkan generasi muda yang sehat dan berprestasi, juga untuk meningkatkan minat warga terhadap olahraga dan seni, melahirkan bibit-bibit atlet dan seniman potensial, serta melestarikan budaya dan kesenian lokal.
“Untuk menciptakan generasi muda yang sehat dan berprestasi, meningkatkan minat masyarakat terhadap olahraga dan seni, menemukan bibit-bibit atlet dan seniman potensial, dan melestarikan budaya dan kesenian lokal,” tambahnya.
Selain pekan olahraga dan seni, Tim KKN-T UNM juga menggelar Seminar Kewirausahaan dan Pemilihan Duta Lingkungan Hidup MBKM KKN-T UNM di Kecamatan ini. (*)
*Reporter: Elsa Amelia