
PROFESI-UNM.COM – Mahasiswa program studi Teknologi Pendidikan FIP UNM mengajak mahasiswa tingkatkan Soft Skill dan literasi digital. Hal ini terdapat pada Seminar Nasional berjudul Learning For Future yang merupakan rangkaian kegiatan Edufair 2024.
Kegiatan ini berlangsung di Ballroom Menara Pinisi UNM, Rabu (29/5) dengan mengusung tema “Critical Thinking and Problem Solving, Communication, Collaboration, Creativity, and Innovation”.
Mahasiswa Pendidikan Akuntansi Akan Adakan Seminar Nasional
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kali ini, panitia kegiatan berhasil mengundang empat Narasumber, yaitu Hani Purmawanti, Rita Gani, Cecep Kustandi, dan Arif Rahman. Pelaksanaannya terdapat penyampaian materi oleh narasumber, kemudian terdapat pula diskusi antara peserta dengan narasumber. Selain itu, ada penampilan dari salah satu narasumber dan juga kuis menarik.
Empat materi yang disampaikan yaitu, Cakap Bermedia Digital, Kolaborasi Melawan Disinformasi dan Misinformasi, Kolaborasi dalam Pembelajaran, dan Gerak Kebudayaan antara Manual dan Digital.
Wakil rektor bidang akademik, Hasnawi Haris menyampaikan apresiasinya terhadap seminar ini. Hasnawi berterima kasih kepada pimpinan, dosen, dan mahasiswa prodi Teknologi Pendidikan.
“Kami menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada teman-teman prodi Teknologi Pendidikan yang kembali menghelat seminar nasional sebagai rangkaian dari Edufair,” ujarnya saat menyampaikan sambutan.
Djarum Beasiswa Plus Telah Buka
Muhammad Yaras, ketua panitia seminar nasional berharap melalui acara ini, mahasiswa dan masyarakat luas menjadi lebih sadar dan paham pentingnya penguatan soft skill.
“Dengan Harapan mampu memberikan bekal pemahaman kepada mahasiswa dan masyarakat luas akan pentingnya penguatan soft skill,” harapnya. (*)
*Reporter: Elsa Amelia