
Mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM), Ilsan saat membacakan pusi pada aksi tolak KKN berbayar mahasiswa UNM. (Foto: St. Aminah – Profesi)
PROFESI-UNM.COM – Mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM), Ilsan menyinggung birokrasi kampus melalui puisi. Hal tersebut ia sampaikan pada aksi tolak KKN berbayar di Jalan AP Pettarani depan Menara Pinisi, Rabu (7/2).
Ilsan menyampaikan aspirasi melalui puisi tanpa judul. Ini berguna untuk menyinggung birokrasi agar bisa memaknai maksud mahasiswa. Ia menyampaikan puisi karena merasa bukan berasal dari background birokrasi jadi membahasakan sesuatu sesuai apa yang ada dalam pikiran.
“Tujuan kami di jalan ini, dengan berharap membawakan hasil,” harapnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Mahasiswa angkatan 2016 ini menambahkan, sebenarnya yang mahasiswa tuntut di jalan ini kepada penguasa yang telah menjadikan mahasiswa korban. Semua karena birokrasi yang haus kemauan dan membuat mahasiswa hancur.
“Panjang umur perjuangan, panjang umur kemenangan hiduplah mahasiswa,” ungkapnya saat membaca puisi. (*)
[divider][/divider]
*Reporter : Muhammad Iqbal Sukawardana / Editor: Wahyudin