UKM Maphan UNM Gelar PEN-4 ke XXII 2025

Avatar photo

- Redaksi

Jumat, 11 April 2025 - 22:35 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto bersama hari pertama kegiatan Pen-4 UKM Maphan UNM, (Foto: Muh. Zaki Mubarak Ihwan.)

Foto bersama hari pertama kegiatan Pen-4 UKM Maphan UNM, (Foto: Muh. Zaki Mubarak Ihwan.)

Foto bersama hari pertama kegiatan Pen-4 UKM Maphan UNM, (Foto: Muh. Zaki Mubarak Ihwan.)

PROFESI-UNM.COM – Unit Kegiatan Mahasiswa Peduli HIV/Aids dan NAPZA Universitas Negeri Makassar (UKM Maphan UNM) melaksanakan kegiatan Pendidikan, Pelatihan, Pencegahan dan Penanggulangan HIV/Aids dan Napza (Pen-4) yang ke XXII. Kegiatan ini berlangsung di Wisma Latobang Jln. Lentan Jendral Mappaodang, Makassar pada tanggal 11-13 April untuk kegiatan indoor dan tanggal 4-5 Mei untuk kegiatan outdoor.

Dengan mengusung tema “Membentuk generasi peduli HIV/Aids dan Napza, serta loyal dalam berlembaga”. Sebanyak 75 peserta yang lolos untuk mengikuti kegiatan indoor hari ini.

Kegiatan ini bertujuan untuk merekrut anggota baru UKM Maphan UNM, memberikan pendidikan dan pelatihan mengenai pencegahan dan penanggulangan HIV/Aids dan NAPZA kepada calon anggota baru.

Wahyudi Rahasni, selaku ketua Maphan menekankan pentingnya pemahaman terhadap isu HIV/Aids dan NAPZA yang merupakan tantangan nyata di masyarakat. Mengajak para calon anggota untuk memanfaatkan dengan sebaik-baiknya terkait dengan pelatihan tersebut.

Coming Soon PEN-4 UKM Maphan UNM 2025

“Perlu diketahui bahwa kedua isu ini adalah isu yang paling panas yang dibahas di luar sana. Jadi teman-teman silahkan dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya terkait dengan pelatihan ini”, ujarnya.

Lanjut, dalam sambutannya Ia menjelaskan bahwa pelatihan ini akan memberikan kesempatan bagi calon anggota untuk mendapatkan pengetahuan yang mendalam dari Narasumber yang berpengalaman, termasuk dari badan narkotika Nasional.

Baca Juga Berita :  BEM UNM Akan Adakan National Advanced Training XIV

“Pemateri-pemateri keren yang akan kami hadirkan salah satunya dari badan narkotika Nasional dan juga orang-orang yang berkaitan langsung dengan yang namanya HIV/AIDS dan Napza,” jelasnya.

Terakhir, Ia yang menyampaikan pesan motivasi bahwa proses perjuangan bisa menimbulkan kesulitan namun ketekunan adalah bentuk cinta yang sejati, dan menutup sambutannya dengan salam.

“Jika berproses adalah luka, maka bertahan adalah cinta, karena cinta yang sejati adalah wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,” tutupnya. (*)

*Reporter: Nur Syakika

Berita Terkait

Rektor UNM Soroti UKT saat Pelantikan Lembaga Kemahasiswaan
MP Ekolibrium FEB UNM Gelar Forum Evaluasi dan Penguatan Organisasi
Musprodi HMPS ACCESS Tetapkan M. Khoiril Imam. Sebagai Ketua Umum
Farid Irjum Terpilih Sebagai Ketua PRASASTI HMJ Bahasa Inggris FBS UNM 2025–2026
Kepemimpinan Baru Hadir, HMPS PAP UNM Siap Bergerak Lebih Inklusif
LPM Penalaran UNM Kembali Wujudkan Kosistensi Ilmiah Melalui Seminar Hasil PMP-OMK XXVIII
Asah Talenta Mahasiswa Angkatan 2024 Lewat DKV Camp
Kepemimpinan Baru HMPS Pendidikan IPS UNM Fokus pada Aspirasi dan Kekompakan Mahasiswa
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:09 WITA

Rektor UNM Soroti UKT saat Pelantikan Lembaga Kemahasiswaan

Selasa, 8 Juli 2025 - 00:06 WITA

MP Ekolibrium FEB UNM Gelar Forum Evaluasi dan Penguatan Organisasi

Senin, 7 Juli 2025 - 22:20 WITA

Musprodi HMPS ACCESS Tetapkan M. Khoiril Imam. Sebagai Ketua Umum

Rabu, 2 Juli 2025 - 23:16 WITA

Farid Irjum Terpilih Sebagai Ketua PRASASTI HMJ Bahasa Inggris FBS UNM 2025–2026

Selasa, 24 Juni 2025 - 21:38 WITA

Kepemimpinan Baru Hadir, HMPS PAP UNM Siap Bergerak Lebih Inklusif

Berita Terbaru

Ilustrasi Mahasiswa Mengerjakan Skripsi, (Foto: AI.)

wiki

5 Tool Penunjang Skripsi

Sabtu, 12 Jul 2025 - 01:21 WITA

Potret mahasiswa akhir bersam teman-temannya (Foto: Int)

wiki

Kebiasaan Aneh Mahasiswa Akhir Saat Menyusun Skripsi

Sabtu, 12 Jul 2025 - 01:01 WITA