UKM Koperasi Mahasiswa Almamater UNM Targetkan Omzet 1 Miliar

Avatar photo

- Redaksi

Kamis, 6 April 2017 - 21:33 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM) Husain Syam resmi melantik pengurus Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Koperasi Mahasiswa (Kopma) Almamater UNM yang berlangsung di Ballroom Lt.2 Menara Pinisi, Kamis (6/4) – (Foto: Ayu Ananda Pratiwi – Profesi)

PROFESI-UNM.COM – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Koperasi Mahasiswa (Kopma) Almamater Universitas Negeri Makassar (UNM) targetkan omset hingga Rp. 1 miliar untuk tahun 2017. Tahun sebelumnya mereka hanya mencapai omzet Rp. 700 juta

“Kami menargetkan omzet sampai 1 Miliar untuk tahun ini,” ungkap Rusli Usman, ketua Kopma Almamater saat pelantikannya di Ballroom Menara Pinisi, Kamis(6/4).

Lanjut, ia menjelaskan untuk mendapatkan omzet sebanyak itu, mereka berencana menambah unit usaha di lokasi kampus sektor parantambung. Apalagi menurutnya, mahasiswa sektor parangtambung membutuhkan unit usaha dari koperasi.

“Jika Rektor mengizinkan, kami ingin menambah unit usaha di sektor parantambung tahun ini,” jelas mahasiswa Fakultas Teknik (FT) ini.

Sementara itu, Rektor UNM, Husain Syam mengatakan, dirinya memikirkan cara yang terbaik agar bisa membantu UKM Kopma mencapai omzet yang ditargetkan. “Saat ini saya sedang berpikir keras. Saya bingung apa yang bisa saya berikan untuk kalian,” katanya sambil tertawa.

Baca Juga :  Abdul Wahab Jadi Ketua Umum Baru UKM Olahraga UNM

Mantan Dekan Fakultas Teknik (FT) ini juga menuturkan bahwa Kopma merupakan salah satu wadah yang sangat baik untuk mahasiswa belajar berwirausaha maupun berwirakoperasi. “Supaya kedepannya setelah selesai bisa dilaksanakan dikehidupan sehari-hari,” tutupnya. (*)


*Reporter: Rosni Armin

Berita Terkait

Dari Gedung Bahasa Arab, Wirausaha Muda Siap Taklukkan Dunia Digital
Edukasi Mitigasi Bencana untuk Siswa se-Takalar lewat Sar Go To School
Peringati HARLAH Ke-24, UKM SAR UNM Tanamkan Nilai Kemanusiaan Lewat SAR Go to School
Muhammad Ilham Resmi Nahkodai eLTIM FBS UNM 2025–2026, Siap Hadirkan Program Literasi yang Berdampak
UKM MAPHAN UNM Gelar Kegiatan Outdoor PEN-4 XXII Selama Tiga Hari
Merayakan Akhir Kaderisasi dengan Kreativitas di Tengah Hutan Pinus
LPM Penalaran UNM Gelar TM I PMP-OMK XXVIII dan Talkshow
Top Satu Pilmapres Beberkan Rahasia Terpilih
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 6 Mei 2025 - 15:33 WITA

Dari Gedung Bahasa Arab, Wirausaha Muda Siap Taklukkan Dunia Digital

Selasa, 6 Mei 2025 - 14:55 WITA

Peringati HARLAH Ke-24, UKM SAR UNM Tanamkan Nilai Kemanusiaan Lewat SAR Go to School

Minggu, 4 Mei 2025 - 14:27 WITA

Muhammad Ilham Resmi Nahkodai eLTIM FBS UNM 2025–2026, Siap Hadirkan Program Literasi yang Berdampak

Minggu, 4 Mei 2025 - 14:18 WITA

UKM MAPHAN UNM Gelar Kegiatan Outdoor PEN-4 XXII Selama Tiga Hari

Minggu, 4 Mei 2025 - 14:17 WITA

Merayakan Akhir Kaderisasi dengan Kreativitas di Tengah Hutan Pinus

Berita Terbaru

Pendidikan Sejarah

Pameran Sejarah Jadi Wadah Edupreneurship dan Wisata

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:21 WITA

Fakultas Psikologi

Tim BKP Fakultas Psikologi Gelar Psikoedukasi Sex Education di PAUD Kartini

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:00 WITA

Himanis

UMKM Fest Wadah Promosi dan Pemberdayaan UMKM Lokal

Rabu, 7 Mei 2025 - 02:27 WITA