
PROFESI-UNM.COM– Kegiatan perdana Stars Sport Ikatan Keluarga Mahasiswa Bidik Misi (Ikbim) yang diikuti delegasi antar Fakultas se-Universitas Negri Makassar (UNM) mempertandingkan lima cabang olahraga. Turnamen ini berlangsung di Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Banta-Bantaeng, Sabtu hingga Minggu (28-29/10).
Lima cabang olahraga tersebut diantaranya futsal, sepak takraw, voli, bulu tangkis, dan tenis meja.
Ketua umum Ikbim, Unding Amar mengatakan, kegiatan ini digelar untuk menjalin silaturahmi antar sesama mahasiswa Bidik Misi. Apalagi prestasi mahasiswa di bidang olahraga masih kurang menonjol.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Ini untuk mempererat ikatan kekeluargaan yang selama ini dibangun. Sekaligus untuk menggenjot prestasi mahasiswa di bidang olahraga,” ujarnya.
Mahasiswa asal Kepulauan Selayar ini berharap, kegiatan tersebut dapat menjadi agenda rutin. Mengingat, ini adalah kali pertama bagi Ikbim UNM menggelar Stars Sport yang mempersatukan seluruh fakultas.
“Semoga ini bisa jadi program tahunan dan lebih baiklah kedepan,” harapnya.
Tak hanya itu, setelah Stars Sport berakhir, Ikbim juga akan mengadakan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni). Sementara itu, juara umum dalam turnamen ini akan mendapatkan hadiah total satu juta rupiah.(*)
*Reporter: Muhammad Iqbal Sukawardana / Editor: Ratna