
PROFESI-UNM.COM – Mengawali tahun 2025, Himpunan Mahasiswa (HIMA) Program Studi (PRODI) Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia (PBSI) Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) Universitas Negeri Makassar (UNM) melepas peserta SINTESA ke Bukit Harapan Bili-bili. Pelepasan tersebut berlangsung di Lapangan Basket FBS UNM, Jumat (17/1).
Kegiatan dengan tema ‘Kiprah Kolektif dalam Nalar Kritis untuk Menyulam Loyalitas Kader dan Kohesivitas Kultur yang Merah’. Pelepasan mahasiswa dan panitia menuju Bukit Harapan Bili-bili ini resmi dilakukan oleh Usman selaku Sekertaris Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia.
Dalam sambutannya, Sekertaris JBSI mengungkapkan bahwa ia mengapresiasi kegiatan SINTESA yang diadakan oleh HIMA PRODI PBSI. Lanjut lagi, ia mengungkapkan bahwa kegiatan ini adalah kegiatan yang positif yang difokuskan untuk mengembangkan potensi mahasiswa.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kegiatan ini adalah kegiatan positif. Apa lagi kegiatan ini difokuskan untuk mengembangkan potensi mahasiswa,” ungkapnya.
Cari Pengalaman Baru, Mahasiswa PBSI Sambut Positif Sintesa 2024
Tidak lupa dalam sambutannya pula, Usman memberikan pesan kepada seluruh panitia dan peserta Sintesa. Ia berpesan agar seluruh rangkaian acara tidak berlangsung berlebihan agar kondisi kegiatan tetap kondusif.
“Saya harapkan agar keberlangsungan kegiatan ini tidak terlalu berlebihan agar sesuatu yang tidak diinginkan itu tidak terjadi,” pesannya.
Terakhir ia berharap, semoga kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik bisa sesuai dengan yang di harapkan dan jangan terlalu kasar dan berlebihan.
“Semoga kegiatan ini bisa terlaksana sesuai dengan aturan yang berlaku,” harapnya. (*)
*Reporter: Rahmadani