
PROFESI-UNM.COM – Bank Rakyat Indonesia (BRI) akan mengadakan kompetisi BRI Write Fest 2023. BRI Write Fest adalah kompetisi menulis karya Jurnalistik dan Creative+Blog dalam rangka menyambut hari ulang tahun BRI yang ke-128.
BRI Write Fest ditujukan untuk jurnalis umum, alumni program fellowship jurnalistik BRI maupun blogger mengangkat tema “Memberi Makna Indonesia”. Dengan kesempatan merebut hadiah total hingga Rp 270 juta yang terbagi dalam 5 kategori.
Berikut kategori lomba yaitu:
1. Media Televisi diamana jurnalis televisi dapat mengirimkan karya penulisan terbaru yang telah di publish dengan durasi 2-3 menit.
2. Media cetak dimana jurnalis media cetak dapat mengirimkan karya penulisan terbaru yang telah di publish dengan minimal 250 kata.
3. Media online dimana jurnalis online dapat mengirimkan karya penulisan terbaru yang di publish dengan minimal 250 kata.
4. Media radio dimana jurnalis radio dapat mengirimkan karya penulisan terbaru yang telah di publish dengan durasi 4-5 menit.
5. Creative+Blog dimana blogger dapat mengirimkan karya terbaru yang telah di publish di blog masing-masing dengan minimal 600 kata dan materi seperti data, statistik, foto, infografik, video, dll.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Pengumpulan karya dari tanggal 17 Oktober hingga 9 Desember 2023. Daftarkan karyamu di www.bri.co.id/briwritefest
Informasi lebih lengkap klik https://bri.co.id/briwritefest
*Reporter: Jumriani