
PROFESI-UNM.COM – Mahasiswa Program Studi (Prodi) Seni Tari Fakultas Seni Dan desain (FSD) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan Pentas yang bertajuk Cahaya Seni Tari. Kegiatan tersebut berlangsung di Baruga Colli Puji’E FSD, Kamis (14/12).
Penanggung Jawab, Putri Azmaul Husna mengatakan, pentas seni tari yang dikemas dalam tajuk cahaya seni tari ini sebagai tugas final Seni Rupa sekaligus untuk memperkenalkan tari-tarian khas daerah.
“Tujuan dari Seni Tari tidak hanya mengembangkan minat tapi juga membentuk kepribadian karakter,” ujarnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Lanjut, Mahasiswa Seni Tari ini berharap semoga setelah terselengaranya kegiatan ini lebih memacu kerja antara pikiran, perasaan dan tindakan. Serta dapat memberikan makna tentang seni tari ke masyarakat.
“Semoga selain dapat lulus mata kuliah Seni Rupa, semoga dapat memperdalam pemahaman tentang Seni Tari,” harapnya. (*)
*Reporter: Muh. Hasnur / Editor: Anggi Prakasi