Peduli Korban Banjir Sulsel, LK se-FIP UNM Galang Dana

Avatar photo

- Redaksi

Kamis, 24 Januari 2019 - 23:00 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PROFESI-UNM.COM – Sebagai wujud kepedulian atas musibah banjir yang melanda sejumlah daerah di Kabupaten Gowa, Takalar, Jeneponto, Maros dan Kota Makassar Sulawesi Selatan (Sulsel), Lembaga Kemahasiswaan (LK) se-Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Makassar (UNM) menggalang dana di persimpangan Jalan Hertasning-Pettarani, Kamis (24/1).

Ketua Pelaksana, Wahyu menyampaikan belasungkawa atas bencana alam yang terjadi di Sulsel. Menurutnya, bencana alam tersebut merupakan peringatan kepada kita semua karena semakin lama semakin banyak yang luput dari kewajiban manusia, baik sebagai makhluk Tuhan maupun sebagai penghuni bumi.

“Sangat memprihatinkan, melihat banyaknya bencana alam akhir-akhir ini, harusnya kita sebagai manusia lebih ingat pada Tuhan dan juga lebih menjaga alam sekitar,” katanya.

Wahyu juga mengungkapkan, telah banyak saudara kita yang menjadi korban bencana alam dan mereka membutuhkan uluran tangan dari kita semua. Setelah sumbangsih dirasa cukup, Wahyu bersama LK se-FIP akan mengantarkan langsung bantuan tersebut kepada korban bencana.

“Selain turun langsung ke jalan untuk galang dana, kami juga membuka donasi untuk yang ingin menyumbangkan pakaian dan sebagainya,” ungkap Mentri Sosial dan Politik BEM FIP ini.

Baca Juga Berita :  FIP UNM Sosialisasikan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi 2017

Mahasiswa jurusan Teknologi Pendidikan (Tekpen) ini berharap hasil aksi sosialnya tersebut nantinya dapat meringankan beban korban bencana alam. “Semoga dengan ini kami dapat membantu meringankan beban mereka” harapnya.

Bagi kalian yang ingin berdonasi, baik berupa pakaian, makanan, sembako, dana dan sebagainya, dapat dibawa ke posko donasi di gazebo kampus FIP UNM, Jalan Tamalate 1 Makassar. Serta dapat mentransfer melalui Bank Negara Indonesia (BNI) ke nomor rekening 0796780141 atas nama Rosika Indri Karadona atau dapat menghubungi narahubung, 085113388860 (Rosika Indri). (*)


*Reporter: Andi Dela Irmawati

Berita Terkait

Rektor UNM Soroti UKT saat Pelantikan Lembaga Kemahasiswaan
MP Ekolibrium FEB UNM Gelar Forum Evaluasi dan Penguatan Organisasi
Musprodi HMPS ACCESS Tetapkan M. Khoiril Imam. Sebagai Ketua Umum
Farid Irjum Terpilih Sebagai Ketua PRASASTI HMJ Bahasa Inggris FBS UNM 2025–2026
Kepemimpinan Baru Hadir, HMPS PAP UNM Siap Bergerak Lebih Inklusif
LPM Penalaran UNM Kembali Wujudkan Kosistensi Ilmiah Melalui Seminar Hasil PMP-OMK XXVIII
Asah Talenta Mahasiswa Angkatan 2024 Lewat DKV Camp
Kepemimpinan Baru HMPS Pendidikan IPS UNM Fokus pada Aspirasi dan Kekompakan Mahasiswa
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:09 WITA

Rektor UNM Soroti UKT saat Pelantikan Lembaga Kemahasiswaan

Selasa, 8 Juli 2025 - 00:06 WITA

MP Ekolibrium FEB UNM Gelar Forum Evaluasi dan Penguatan Organisasi

Senin, 7 Juli 2025 - 22:20 WITA

Musprodi HMPS ACCESS Tetapkan M. Khoiril Imam. Sebagai Ketua Umum

Rabu, 2 Juli 2025 - 23:16 WITA

Farid Irjum Terpilih Sebagai Ketua PRASASTI HMJ Bahasa Inggris FBS UNM 2025–2026

Selasa, 24 Juni 2025 - 21:38 WITA

Kepemimpinan Baru Hadir, HMPS PAP UNM Siap Bergerak Lebih Inklusif

Berita Terbaru

Ilustrasi Mahasiswa Mengerjakan Skripsi, (Foto: AI.)

wiki

5 Tool Penunjang Skripsi

Sabtu, 12 Jul 2025 - 01:21 WITA

Potret mahasiswa akhir bersam teman-temannya (Foto: Int)

wiki

Kebiasaan Aneh Mahasiswa Akhir Saat Menyusun Skripsi

Sabtu, 12 Jul 2025 - 01:01 WITA