Mahasiswa Teknik Komputer Ciptakan Inovasi Smart Dispenser

Avatar photo

- Redaksi

Sabtu, 28 Desember 2019 - 12:48 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PROFESIUNM.COM – Mahasiswa jurusan Teknik Komputer (Tekom) Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Makassar (UNM) menuangkan kreativitasnya dengan menciptakan inovasi Smart Dispenser. Inovasi tersebut dirancang oleh enam orang mahasiswa Tekom, yakni Muh. Kafaillah Arif (Ketua tim), Fazli Arif, Andi Nurul Izzah, A’Athifah Syakirah, Zuhra Nadhifa, dan Ria Nurhidayati. Dengan didampingi oleh dua orang dosen pembimbing, Satria Gunawan Zain dan A. Baso Kaswar.

Inovasi ini diciptakan sebagai salah satu bentuk pemenuhan tugas mata kuliah Algoritma dan Pemrograman Dasar yang diampu oleh A. Baso Kaswar. Smart Dispenser ini pun telah ditampilkan dalam pameran proyek ujian akhir semester pada 12 Desember lalu.

Muh. Kafaillah Arief, selaku ketua tim mengatakan Smart Dispenser yang dibuatnya merupakan sebuah dispenser otomatis yang terbuat dari tripleks dengan bantuan fitur arduino uno, water pump mini (pompa air), LCD yang berfungsi untuk menampilkan proses yang dilakukan oleh dispenser, dan ditambahkan script program arduino.

“Dispenser yang kami ciptakan terbuat dari miniatur berbahan tripleks yang didesain khusus dan memiliki fungsi yang sama seperti dispenser pada umumnya, tetapi kami menambahkan fitur arduino uno dan water pump mini (pompa air) dan juga membuat script program arduinonya,” katanya.

Adapun cara kerja dispenser ini yaitu LCD akan menampilkan gambar berupa tulisan apakah wadah tersebut gelas berukuran pendek (mini) dan Sensor Ultrasonik kedua untuk mendeteksi gelas berukuran tinggi (large). Ketika sensor tidak mendeteksi adanya gelas maka yang ditampilkan pada LCD berupa tulisan ” Silakan menyimpan gelas Anda “, ketika gelas berukuran mini diletakkan didepan sensor pertama (bawah) yang merupakan tempat penyimpanan gelas, maka yang ditampilkan pada LCD berupa tulisan ” Gelas Berukuran Kecil Sedang Di isi ” lalu dispenser akan mengisi gelas kecil tersebut dan akan berhenti dengan sendirinya ketika gelas hampir penuh, sama halnya dengan sensor kedua, ketika gelas diletakkan didepan sensor kedua, maka yang ditampilkan di LCD berupa tulisan ” Gelas Berukuran Tinggi Sedang Di Isi “, dan dispenser akan otomatis mengisi gelas tersebut hingga hampir penuh. Pengguna dispenser hanya meletakkan gelas di depan sensor dan mengambil gelasnya tanpa menekan tombol apapun.

Baca Juga :  UNM Menempati Peringkat 55 Versi Webometrics

Kafaillah beserta timnya merancang inovasi tersebut karena terinspirasi dari dispenser manual dan berinisiatif untuk membuat dispenser otomatis agar dapat memudahkan pengguna.

“Dispenser pada umumnya ketika digunakan penggunanya perlu berdiri menunggu sambil memencet tombol airnya hingga air dalam gelas selesai terisi, hal tersebut yang menjadi acuan kami menciptakan inovasi dispenser otomatis untuk lebih memudahkan pengguna dispenser,” tuturnya.

*Reporter : Ema Humaera/Editor: Andi Dela Irmawati

Berita Terkait

Mahasiswa UNM Lolos Program Beasiswa YSEALI AFP 2025 ke Amerika Serikat
UNM Gelar Pelantikan dan Serah Terima Jabatan serta Pengambilan Sumpah PPPK dalam Lingkungan Kerja UNM
Mahasiswa FEB UNM Raih Juara 3 Event Makassar Sport Eight 2023
Beasiswa BSI Dibuka, Mahasiswa UNM Bisa Daftar
Berorganisasi Sesuka-Suka Hati
Himanis FIS UNM Gelar Business Plan Competion 2020
Lirik Lagu Mars LP2M UNM, Arifin: Visi misi LP2M lebih menekankan lembaga eksis dengan program-program pengabdian dan penelitian
Mahasiswi KKN-PPL Kabupaten Konawe Bagikan 320 Masker Gratis
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 21:49 WITA

Mahasiswa UNM Lolos Program Beasiswa YSEALI AFP 2025 ke Amerika Serikat

Senin, 15 Juli 2024 - 22:22 WITA

UNM Gelar Pelantikan dan Serah Terima Jabatan serta Pengambilan Sumpah PPPK dalam Lingkungan Kerja UNM

Selasa, 14 November 2023 - 14:18 WITA

Mahasiswa FEB UNM Raih Juara 3 Event Makassar Sport Eight 2023

Jumat, 22 September 2023 - 23:40 WITA

Beasiswa BSI Dibuka, Mahasiswa UNM Bisa Daftar

Kamis, 21 September 2023 - 19:55 WITA

Berorganisasi Sesuka-Suka Hati

Berita Terbaru

Pendidikan Sejarah

Pameran Sejarah Jadi Wadah Edupreneurship dan Wisata

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:21 WITA

Fakultas Psikologi

Tim BKP Fakultas Psikologi Gelar Psikoedukasi Sex Education di PAUD Kartini

Kamis, 8 Mei 2025 - 02:00 WITA

Himanis

UMKM Fest Wadah Promosi dan Pemberdayaan UMKM Lokal

Rabu, 7 Mei 2025 - 02:27 WITA