Musyawarah Biro BKMF Sinapsis FIKK UNM Menetapkan Pemimpin Baru

Avatar photo

- Redaksi

Selasa, 24 Desember 2024 - 19:56 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto bersama anggota Biro BKMF Sinapsis FIKK UNM, (Foto: ist.)

Foto bersama anggota Biro BKMF Sinapsis FIKK UNM, (Foto: ist.)

Foto bersama anggota Biro BKMF Sinapsis FIKK UNM, (Foto: ist.)

PROFESI-UNM.COM – Musyawarah Biro Badan Kesejahteraan Mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Makassar (BKMF Sinapsis FIKK UNM) menetapkan ketua umum baru yang akan memimpin selama satu periode. Kegiatan tersebut berlangsung di Rumah Adat Luwu Benteng Somba Opu, Kabupaten Gowa pada hari Selasa hingga Kamis, (17-19/12).

Rachmasari SR terpilih sebagai ketua umum baru pada kegiatan tersebut. Dalam sambutannya Ia menyerukan solidaritas dan dukungan semua elemen lembaga ini untuk mewujudkan tujuan yang ingin dicapai.

“Amanah ini bukanlah hal yang ringan, namun dengan semangat kebersamaan, kolaborasi, dan dukungan dari semua pihak, insyaAllah kita mampu mewujudkan visi dan misi organisasi ke arah yang lebih baik,” ungkapnya.

Lebih lanjut Ia mengajak semua anggota yang hadir untuk menjadikan momentum tersebut sebagai awal berinovasi demi kemajuan bersama.

“Mari kita jadikan momentum ini sebagai awal baru untuk terus berinovasi, berkontribusi, dan bersinergi demi kemajuan bersama,” lanjutnya.

Sementara itu, Sismah Wati Awal, ketua umum demisioner BKMF Sinapsis FIKK UNM, dalam pesan perpisahannya berharap pengurus periode selanjutnya dapat terus meningkatkan kinerja organisasi.

Baca Juga Berita :  Vivin Nugrika Nahkoda Baru BEM FIS UNM

“Semoga kepengurusan periode 2024-2025 ini menjadi lebih baik dari periode sebelumnya. Selamat kepada Rachmasari SR. atas terpilihnya menjadi ketua umum BKMF Sinapsis FIKK UNM 2024-2025,” ujar Sismah Wati Awal.

Musyawarah Biro BKMF Sinapsis FIKK UNM ini tidak hanya menjadi ajang pemilihan pemimpin, tetapi juga sebagai momen penting untuk memperkuat komitmen anggota dalam mewujudkan pengembangan organisasi yang berkelanjutan. (*)

*Reporter: Ibnu Qayyum Abdullah

Berita Terkait

Rektor UNM Soroti UKT saat Pelantikan Lembaga Kemahasiswaan
MP Ekolibrium FEB UNM Gelar Forum Evaluasi dan Penguatan Organisasi
Musprodi HMPS ACCESS Tetapkan M. Khoiril Imam. Sebagai Ketua Umum
Farid Irjum Terpilih Sebagai Ketua PRASASTI HMJ Bahasa Inggris FBS UNM 2025–2026
Kepemimpinan Baru Hadir, HMPS PAP UNM Siap Bergerak Lebih Inklusif
LPM Penalaran UNM Kembali Wujudkan Kosistensi Ilmiah Melalui Seminar Hasil PMP-OMK XXVIII
Asah Talenta Mahasiswa Angkatan 2024 Lewat DKV Camp
Kepemimpinan Baru HMPS Pendidikan IPS UNM Fokus pada Aspirasi dan Kekompakan Mahasiswa
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:09 WITA

Rektor UNM Soroti UKT saat Pelantikan Lembaga Kemahasiswaan

Selasa, 8 Juli 2025 - 00:06 WITA

MP Ekolibrium FEB UNM Gelar Forum Evaluasi dan Penguatan Organisasi

Senin, 7 Juli 2025 - 22:20 WITA

Musprodi HMPS ACCESS Tetapkan M. Khoiril Imam. Sebagai Ketua Umum

Rabu, 2 Juli 2025 - 23:16 WITA

Farid Irjum Terpilih Sebagai Ketua PRASASTI HMJ Bahasa Inggris FBS UNM 2025–2026

Selasa, 24 Juni 2025 - 21:38 WITA

Kepemimpinan Baru Hadir, HMPS PAP UNM Siap Bergerak Lebih Inklusif

Berita Terbaru

Ilustrasi Mahasiswa Mengerjakan Skripsi, (Foto: AI.)

wiki

5 Tool Penunjang Skripsi

Sabtu, 12 Jul 2025 - 01:21 WITA

Potret mahasiswa akhir bersam teman-temannya (Foto: Int)

wiki

Kebiasaan Aneh Mahasiswa Akhir Saat Menyusun Skripsi

Sabtu, 12 Jul 2025 - 01:01 WITA