
PROFESI-UNM.COM – Biro Kegiatan Mahasiswa Fakultas (BKMF) De Art Studio Fakultas Seni dan Desain (FSD) Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar aksi simbolik peringati hari sumpah pemuda. Aksi tersebut berlangsung di FSD, UNM Parangtambung, Selasa (31/10).
Aksi simbolik tersebut berupa musik tradisi, ma’ngaru, debus, pengucapan sumpah pemuda, pengibaran Sang Saka, Ikrar atau sumpah setia. Penggerak aksi, Ihsan Purnama mengungkapkan, aksi ini menunjukkan jiwa-jiwa atau semangat perjuangan tidak luput dari mahasiswa.
“Walaupun sudah lewat hari sumpah pemuda, jiwa-jiwa atau semangat perjuangan mahasiswa masih terasa,” ungkapnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia menjelaskan, aksi simbolik tersebut menunjukkan walaupun mahasiswa kini kerap mendapat tendensi dari pihak tertentu mahasiswa harus tetap tegar. “Walaupun mendapat tendensi mahasiswa tetap tegar,” jelasnya.
Mahasiswa angkatan 2013 ini menambahkan aksi tersebut mendapat respon yang baik dari mahasiswa dan birokrasi Fakultas Seni dan Desain. “Acara berjalan lancar, mahasiswa maupun birokrasi merespon dengan baik,” tambahnya.
Ia berharap pihak birokrasi tidak memandang sebelah mata perjuangan mahasiswa. “Mudah-mudahan kedepannya semangat dari pemuda tetap terjaga, dan perjuangan mahasiswa tidak dipandang sebelah oleh pihak birokrasi,” harapnya. (*)
*Reporter: Andi Asoka Ulfa